Liga 3: Lawan Persikota, Belitong FC Perhatikan Fisik Pemain

21 Februari 2022 23:40

GenPI.co - Belitong FC akan menjalani pertandingan hidup dan mati melawan Persikota Tangerang pada laga terakhir Grup Q Liga 3 Nasional babak 32 besar.

Kedua tim akan bertemu Rabu (23/2) pukul 14:30 WIB di Stadion Benteng Reborn, Tangerang.

“Secara hitung-hitungan, semua tim di Grup Q berpeluang lolos ke babak 16 besar Liga 3,” ujar pelatih Belitong, Ardiles Rumbiak dalam konferensi pers usai pertandingan, Senin (21/2).

BACA JUGA:  Liga 3: Gagal di 64 Besar, Perslobar Sindir Persikota Tangerang?

Dua tim yang lolos ke babak selanjutnya ditentukan pada pertandingan terakhir yang akan dilangsungkan pada waktu yang sama di dua stadion yang berbeda.

Persikutim Kutai Timur dan Persikab Kabupaten Bandung akan berhadapan di Stadion PTIK, Jakarta, Rabu (23/2).

BACA JUGA:  Liga 3: Tekad Persikutim Gantikan Mitra Kukar di Liga 2

Saat ini, Persikota dan Persikab mengoleksi empat poin dari satu kemenangan dan satu hasil imbang.

Sedangkan Belitong dan Persikutim hanya dapat satu poin hasil dari satu seri dan satu kekalahan.

BACA JUGA:  Liga 3: Pelatih Persikab Marah Besar, Ternyata ini Alasannya

Ardiles mengatakan akan sangat berhati-hati dalam penentuan starting eleven dan pemain pengganti.

“Hanya ada jeda satu hari, biasanya dapat dua hari untuk recovery,” ucap Ardiles.

Dia mengaku takut minimnya waktu istirahat berpengaruh ke fisik para pemainnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co