Kalahkan Klub SBY, Jakarta BNI 46 ke Final Four Proliga 2022

28 Februari 2022 11:40

GenPI.co - Jakarta BNI 46 (BNI) berhasil mengalahkan klub milik Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Bogor Lavani dengan skor 3-1 (25-23, 25-23, 22-25, 25-20), Minggu (27/2).

Kemenangan yang didapatkan di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor tersebut membawa BNI melaju ke babak final four Proliga 2022.

BNI menjadi tim terakhir yang mendapatkan tiket ke babak final four Proliga 2022 setelah sebelumnya Jakarta Pertamina Pertamax, Bogor Lavani, dan Surabaya Bhayangkara Samator sudah terlebih dahulu memastikan diri lolos.

BACA JUGA:  Proliga 2022 Tetap Dilanjutkan, Ini Siasat Guna Hindari Covid-19

Pelatih BNI, Samsul Jais mengaku senang timnya berhasil memenangkan pertandingan melawan Lavani.

“Saya senang bisa melaju ke babak final four,” ujarnya kepada GenPI.co, Minggu (27/2).

BACA JUGA:  Proliga 2022: Kalah, Pelatih Jakarta Elektrik PLN Kebingungan

Samsul mengatakan salah satu kunci kemenangan BNI atas Lavani ialah servis.

“Dengan servis yang baik, lawan tidak mampu melancarkan serangan baik,” tambahnya.

BACA JUGA:  Proliga 2022: Jakarta Pertamina Pertamax Kunci Tiket Final Four

Sejauh ini, BNI mampu mengumpulkan 13 poin dari delapan pertandingan.

Torehan poin tersebut didapatkan dari hasil lima kemenangan dan tiga kekalahan.

Dua tim lainnya yang berada di bawah BNI, Kudus Sukun Badak (KSB) dan Palembang Bank Sumsel Babel (PBS) dipastikan tidak bisa mengejar perolehan poin di sisa pertandingan yang mereka miliki.

Kedua tim hanya mampu mengumpulkan dua kemenangan dari delapan pertandingan. KSB menorehkan tujuh poin dan PBS lima poin.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co