IBL 2022: Jaywuan Hill Menggila, EVOS Thunder Libas Dewa United

25 Maret 2022 00:57

GenPI.co - Pemain asing EVOS Thunder Bogor menggila saat melawan Dewa United dalam lanjutan Indonesian Basketball League (IBL) 2022.

Dalam 30 menit, pemain 32 tahun itu mencatatkan 35 poin dan 14 rebound.

Performa dari pemain yang akrab disapa Jay itu berhasil membawa EVOS Thunder mengalahkan Dewa United dengan skor 72-68.

BACA JUGA:  IBL 2022: Jadwal Padat, Kesehatan Jadi Fokus Pelita Jaya

Pada paruh pertama pertandingan, EVOS mampu unggul dengan skor 43-38.

EVOS menambah 13 poin pada kuarter ketiga, sedangkan Dewa United hanya mampu menorehkan 10 poin.

BACA JUGA:  IBL 2022: Bangkit dari Kekalahan, PR Pelita Jaya Masih Menumpuk

Meskipun Dewa United mencetak 20 poin pada kuarter keempat, keunggulan EVOS Thunder tidak mampu terkejar.

"Kami berusaha menahan beberapa pemain kunci mereka," ujar asisten pelatih EVOS Thunder Ricky Dwi Tauri usai laga.

BACA JUGA:  IBL 2022: Bantai EVOS Thunder, NSH Mountain Gold Puncaki Klasemen

Coach Ricky mengatakan fokus kepada Xaverius Prawiro dan Jamarr Johnson.

Strategi tersebut bisa dibilang karena Xaverius hanya mencetak tujuh poin dan Jamarr hanya menorehkan enam poin.

"Kaki beberapa pertandingan terakhir terlalu banyak turnover yang menurut saya langsung convert jadi poin bagi lawan," ujar Coach Ricky.

Menurutnya, 15 turnover pada pertandingan hari ini menjadi salah satu pencapaian yang bagus.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co