Final Proliga 2022: Lawan Juara Bertahan, Bogor Lavani Buka Suara

27 Maret 2022 11:57

GenPI.co - Asisten pelatih Bogor Lavani, Roy Makpal memberikan komentar mengenai lawannya di grand final Proliga 2022, Surabaya Bhayangkara Samator (SBS).

"Dari kacamata saya pribadi, kami respect sama Samator, seperti diketahui mereka juara bertahan," ujarnya saat dihubungi GenPI.co, Rabu (23/3).

SBS tidak hanya memegang gelar juara bertahan Proliga, tetapi juga tercatat sebagai tim yang paling sering juara.

BACA JUGA:  Klub Milik SBY Siap Jalani Laga Grand Final Proliga 2022

Sebagai informasi, sejak Proliga digelar pada 2002, SBS berhasil juara sebanyak tujuh kali.

Jumlah gelar juara tersebut merupakan yang terbanyak dalam ajang Proliga.

BACA JUGA:  Proliga 2022: Diterpa Badai Covid-19, Bogor Lavani Dapat Berkah

"Mereka (SBS) juga punya nama besar yang luar biasa," imbuh Roy.

Dia mengatakan babak grand final nanti akan menjadi pertandingan yang menarik.

BACA JUGA:  Proliga 2022: Masuk Final, Klub Milik SBY Ingin Cetak Sejarah

"Harus kami akui SBS tim yang bagus, kuat, dan ikonik," tambahnya.

Meskipun demikian, Roy berharap bisa mendapatkan kemenangan pada babak grand final nanti.

Pertandingan final antara Bogor Lavani dan Surabaya Bhayangkara Samator akan dilangsungkan di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor, Minggu (27/3).(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co