Manuver Cerdas PBSI Jelang Piala Thomas 2022 dan SEA Games 2021

02 April 2022 04:10

GenPI.co - Pengurus Pusat Persatuan Bulu tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) melakukan manuver cerdas menjelang Piala Thomas dan Uber 2022, serta SEA Games 2021.

Seperti diketahui, Piala Thomas  2022 dan Uber 2022 akan dilaksanakan berdekatan dengan SEA Games 2021.

Untuk mempersiapkan dua turnamen akbar tersebut, PP PBSI dikabarkan akan membagi dua tim dengan kekuatan merata.

BACA JUGA:  Akhirnya Bonus Atlet Piala Thomas Cair Rp 10 Miliar

Dengan kata lain, tim bulu tangkis Indonesia yang akan turun di dua turnamen tersebut akan diisi oleh atlet yang berbeda.

Kabar ini disampaikan oleh Kabid Binpres PP PBSI Rionny Mainaky dalam rilis resmi pada Jumat (1/4).

BACA JUGA:  Roman Abramovich Diejek, Thomas Tuchel Ngamuk Habis-habisan

Menurut Rionny, keputusan tersebut diambil agar setiap atlet bisa lebih fokus dalam mempersiapkan agenda yang diikuti.

"Penyelenggaraannya hampir berbarengan, maka kami putuskan untuk membagi dua tim yang kekuatannya merata. Tidak ada pemain sama yang akan turun di dua turnamen tersebut," jelas Rionny Mainaky.

BACA JUGA:  Flandy Limpele Mudik, Malaysia Bisa Kacau Balau di Piala Thomas

"Ini dilakukan agar persiapan para permain berjalan lancar dan fokus. Semoga kami bisa meraih prestasi maksimal," imbuhnya.

Selain itu, Rionny juga menjelaskan mengenai daftar nama pemain yang akan diturunkan di Piala Thomas-Uber 2022 dan SEA Games 2021 akan diumumkan pada tanggal deadline pendaftaran yakni 22 April 2022.

Piala Thomas-Uber 2022 rencanya akan di gelar di Bangkok, Thailand pada 8-15 Mei 2022, sedangkan SEA Games 2021 akan digelar di Hanoi, Vietnam pada 12-23 Mei 2022.

Sementara itu, dengan status sebagai juara bertahan Piala Thomas 2020, Indonesia akan datang membawa misi mempertahankan gelar tersebut.

Tim Thomas Indonesia 2022 akan bergabung dengan Korea Selatan, Thailand, Singapura di Grup A, sedangkan Tim Uber Indonesia 2022 akan bersaing di Grup A bersama Jepang, Prancis dan Jerman.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co