Shin Tae Yong Tak Takut Lawan Park Hang Seo, Kata Media Vietnam

16 April 2022 05:57

GenPI.co - Salah satu media Vietnam, Soha.vn menyoroti sikap Shin Tae Yong yang tak takut sama sekali untuk melawan Park Hang Seo.

Hal tersebut terlihat melalui pemberitaan Soha yang dipublikasikan pada Jumat (15/4) dengan menampilkan foto Shin Tae Yong dan Park Hang Seo secara bersamaan.

BACA JUGA:  Shin Tae Yong Ingin Timnas Indonesia U19 Ikut Toulon Cup

"Pelatih Timnas Indonesia tidak takut berhadapan dengan tuan Park Hang Seo," tulis Soha di bagian judul.

"Pelatih Shin Tae Yong dari Timnas Indonesia U23 mengungkapkan keyakinannya melawan tuan rumah SEA Games 2021, Vietnam," tulis Soha di bagian lead.

BACA JUGA:  Mendadak Shin Tae Yong Akui Takjub dengan Timnas Indonesia U19

Dalam pemberitaannya, Soha mengangkat kutipan Shin Tae Yong saat diwawancarai oleh media Korea Selatan, Chosun, yang diunggah pada Kamis (14/4).

Kala itu, Shin Tae Yong secara lantang mengatakan bahwa dirinya siap untuk membungkam Vietnam saat bertemu di ajang SEA Games 2021 pada 6 Mei 2022.

BACA JUGA:  Timnas U-19 Jeblok Jangan Salahkan Shin Tae Yong, Ujar Pengamat

"Tentu saja Timnas Indonesia U23 punya tujuan untuk menang melawan Vietnam U23. Apakah ada tujuan lain yang lebih dibutuhkan selain kemenangan?" jawab Shin Tae Yong.

"Saya akan mencoba untuk memberikan kekuatan kepada para pemain. Saya sendiri harus bekerja keras. Lakukan yang terbaik," tambahnya.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia U23 sendiri berada di grup A SEA Games 2021 bersama dengan Vietnam, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.

Sejatinya, SEA Games 2021 secara ofisial akan dimulai pada tanggal 12 Mei 2022. Tapi, khusus sepak bola akan dimulai lebih dulu pada tanggal 6 Mei 2022.

Menariknya, laga perdana Timnas Indonesia U23 di grup A SEA Games 2021 nantinya akan langsung melawan Vietnam U23.

Keduanya akan bertemu pada Jumat, 6 Mei 2022 pukul 19:00 WIB di Viet Tri Stadium, Phu Tho, Vietnam.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co