Bukan seperti Kevin Sanjaya, PB Djarum Cari Atlet yang Istimewa

11 Agustus 2022 13:57

GenPI.co - PB Djarum selaku klub yang dibela Kevin Sanjaya mengaku tengah mencari atlet bulu tangkis dengan kemampuan istimewa.

Salah satu klub bulu tangkis terbaik Indonesia, PB Djarum dikenal memiliki kontribusi besar sebagai tempat lahirnya atlet kelas dunia.

Beberapa nama legenda seperti Sigit Budiarto dan Icuk Sugiarto hingga pemain aktif yang saat ini menduduki peringkat satu dunia ganda putra, Kevin Sanjaya datang dari PB Djarum.

BACA JUGA:  Pramudya Dikabarkan Bakal Jadi Partner Baru, Kevin Sanjaya Jujur

Kini, PB Djarum mengumumkan akan menggelar audisi akbar kembali, setelah sempat absen selama dua tahun akibat pandemi Covid-19.

Audisi akbar yang digelar terpusat di Kota Kudus, Jawa Tengah pada 19-22 Oktober 2022 ini diadakan untuk menjaring potensi-potensi bulu tangkis sedini mungkin.

BACA JUGA:  Lamar Valencia Tanoesoedibjo, Kevin Sanjaya Bikin BWF Terpesona

Oleh karena itu, pada edisi kali ini akan berfokus mencari bakat pada kategori usia U-11 dan U-13.

Ketua Pencari Bakat Audisi Umum PB Djarum, Sigit Budiarto tidak mematok jumlah pemain yang ingin mereka rekrut, melainkan lebih mengutamakan kualitas.

BACA JUGA:  Jelang Kejuaraan Dunia 2022, Hoki/Kobayashi Remehkan Kevin/Marcus

PB Djarum bertekad untuk mencari bakat-bakat baru dengan kemampuan istimewa, keberhasilan Kevin Sanjaya ternyata tidak menjadi patokan mereka dalam pencarian potensi generasi muda.

"Mencari teknik tertentu di setiap atlet, itu yang akan kami ambil. Tidak harus seperti Kevin, tapi mereka punya keistimewaan masing-masing yang harus kami lihat lebih jeli," ucap Sigit dalam konferensi pers PB Djarum, Kamis (11/8).

Kriteria utama yang dicari yaitu pemain berkarakter yang memiliki bakat, teknik, semangat juang dan mental yang kokoh.

"Dia mempunyai mental yang baik, punya footwork yang bagus, itu juga sesuatu yang bernilai. Jadi bukan hanya seperti Kevin saja, tapi banyak faktor yang harus kami lihat dari kelebihan para atlet yang akan kami rekrut nanti," tambahnya.

Sementara itu, pada edisi kali ini, audisi akbar hanya akan digelar di satu tempat yakni Kudus, Jawa Tengah.

Hal ini bertujuan untuk mempermudah pengendalian penyebaran Covid-19, mengingat kondisi saat ini masih belum menentu.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co