Sentuhan Kilat Kevin Sanjaya Bikin Malaysia Merana di Japan Open 2022

01 September 2022 05:20

GenPI.co - Sentuhan kilat milik ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya sukses membuat wakil Malaysia merana pada Japan Open 2022.

Pasangan bulu tangkis ganda putra, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon berhasil melalui babak pertama Japan Open 2022 dengan cukup lancar, Selasa (30/8).

Ganda putra berjuluk The Minions tersebut sukses mengalahkan wakil Malaysia, Man Wei Chong/Kai Wun Tee skor 23-21, 21-19.

BACA JUGA:  Balaskan Dendam Kevin/Marcus, Fajar/Rian Siap Pecah Telor!

Dalam laga yang digelar di Maruzen Intec Arena Osaka, Jepang tersebut The Minions menunjukkan taji mereka belum habis.

Itu terlihat pada video di bawah ini, di mana Kevin Sanjaya begitu cepat dalam mematahkan serangan ganda putra Malaysia.

BACA JUGA:  Jawara Kejuaraan Dunia Absen, Kevin/Marcus Bangkit di Japan Open 2022

BACA JUGA:  Bangkit di Japan Open 2022, Kevin/Marcus Sebut Komunikasi

Seperti yang diketahui, belakangan ini The Minions terus mengalami penurunan performa, apalagi mereka harus absen panjang karena Marcus dalam pemulihan cedera.

Kembali tampil pada Kejuaraan Dunia 2022 pekan lalu di Tokyo, hasilnya pun tidak cukup memuaskan usai The Minions tersingkir pada babak 16 besar dari pasangan Inggris, Ben Lane/Sean Vendy.

Penampilan The Minions, khususnya Kevin Sanjaya pun langsung menjadi sorotan karena tidak terlihat luwes seperti biasanya.

Meskipun Marcus yang baru kembali dari cedera, tetapi Kevin justru yang lebih banyak melakukan kesalahan pada laga tersebut.

Oleh karena itu, The Minions berusaha untuk bangkit pada turnamen BWF World Tour Super 750 Japan Open 2022.

Kemenangan perdana tersebut menjadi angin segar, apalagi Kevin berhasil membuktikan sentuhannya belum hilang saat meyajikan pertahanan kokoh yang membuat Man Wei Chong/Kai Wun Tee kewalahan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co