Vietnam Alami Kondisi Buruk, Timnas Indonesia U-19 Ketiban Untung

13 September 2022 08:57

GenPI.co - Timnas Indonesia U-19 diprediksi bisa ketiban untung setelah skuad Vietnam U-19 mengalami kondisi buruk.

Vietnam U-19 dikabarkan sudah tiba di Indonesia untuk melakoni Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang akan digelar pada 14-18 September 2022 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Pasukan Dinh The Nam tersebut diberitakan telah bertolak ke Jakarta pada Senin (12/9) pagi, dan tiba pukul 13:00 WIB.

BACA JUGA:  Stadion Gelora Bung Tomo di Surabaya Bau Sampah, Kata Media Vietnam

Namun, sayangnya perjalanan mereka tidak bisa berhenti di sana karena masih harus terbang ke Surabaya.

Hal ini pun menjadi masalah karena Vietnam U-19 harus transit sekitar 4 jam sebelum melanjutkan perjalanan ke Surabaya pada pukul 17:00 WIB.

BACA JUGA:  Kagum, Media Vietnam Acungi Jempol ke 2 Bintang Timnas Indonesia U-19

Melansir dari The Thao 247, Selasa (13/9) skuad The Golden Stars Junior tiba di Surbaya pada pukul 20.00 WIB.

Oleh karena itu, perjalanan panjang tersebut membuat Vietnam U-19 kelelahan dan kehilangan waktu latihan.

BACA JUGA:  Resah, Manajer Vietnam Buka-bukaan soal Timnas Indonesia U-19

"Pergi ke Indonesia selalu cukup sulit dan memakan waktu. Bahkan sebelum bermain, Vietnam harus menghadapi kesulitan besar sebeum laga pembukan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023," tulis The Thao 247.

"Karena menghabiskan waktu seharian di perjalanan, Vietnam bisa saja tidak berlatih pada 12 September. Ini berarti bahwa pelatih Dinh The Nam dan timnya kehilangan satu hari latihan dan hanya memiliki satu sesi untuk membiasakan diri dengan kondisi cuaca di Surabaya," imbuh mereka.

Kendala yang dialami Vietnam U-19 tentu secara tidak langsung dapat menguntungkan para pesaingnya, khususnya Timnas Indonesia U-19 yang telah menjalani pemusatan latihan di Surabaya sejak 7 September 2022.

Sementara itu, pertandingan antara Timnas Indonesia U-19 melawan Vietnam U-19 akan tersaji di laga terakhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Minggu (18/9).(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co