GenPI.co - Direktur Kepelatihan Ganda Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) Rexy Mainaky secara tidak langsung menebar ancaman dan ke ganda putri Indonesia Apriyani/Fadia.
Rexy Mainaky memasang target tinggi pada pasangan ganda putri nomor satu Malaysia, Pearly Tan/Muralitharan Thinaah.
Tidak tanggung-tanggung, Rexy menargetkan ganda putri peringkat 11 dunia tersebut merebut medali Olimpiade Paris 2024.
Melansir dari Harian Metro, Kamis (6/10), Rexy berambisi untuk bisa memberikan medali Olimpiade sektor ganda putri perdana bagi Malaysia melalui Pearly/Thinaah.
"Saya harus memastikan mereka tidak pergi ke Olimpiade hanya untuk berpartisipasi, harus bersaing untuk menjadi kandidat medali," kata Rexy.
"Kalau kita dapat medali, itu bagus untuk Malaysia karena ganda putri belum pernah meraih medali di Olimpiade sebelumnya," imbuh legenda ganda putra Indonesia tersebut.
Pernyataan Rexy tentu menjadi ancaman bagi pasangan Indonesia, Apriyani/Fadia yang juga diproyeksikan untuk bersaing memperebutkan medali.
Pearly/Thinaah dan Apriyani/Fadia merupakan rival yang memiliki rekor pertemuan sama kuat yaitu 1-1.
Kendati demikian, saat ini Pearly/Thinaah harus menepi dalam beberapa pertandingan termasuk Denmark Open 2022.
Pearly saat ini tengah fokus pada pemulihan cedera hamstring kurang lebih selama enam pekan.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News