GenPI.co - Laga PSIS Semarang vs Persija Jakarta pada pekan ke-14 Liga 1 2022/2023 berjalan sengit.
PSIS berhasil mengalahkan Persija dengan skor 2-0 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (13/12).
Laskar Mahesa Jenar, julukan PSIS, sukses mencetak gol pembuka melalui Riyan Ardiansyah pada menit ke-20.
Saat itu, Rivan berhasil memaksimalkan umpan yang diberikan Carlos Fortes.
Keunggulan PSIS bertambah setelah penggawa Persija Al Hamra Hehanusa mencetak gol bunuh diri dua menit berselang.
Meskipun demikian, kemenangan PSIS ternoda setelah strikernya, Bahril Fahreza, diganjar kartu merah sesaat sebelum laga kelar.
Kemenangan dari Persija membuat PSIS Semarang berhasil mengobati lukanya yang menganga.
Sebelumnya, PSIS dikalahkan Borneo FC dengan skor 2-4 di Stadion Maguwoharjo, Jumat (9/12).
Hasil manis melawan Persija membuat PSIS duduk di posisi kesebelas klasemen Liga 1.
PSIS sudah mengoleksi 17 angka. Sementara itu, Persija di urutan kelima dengan koleksi 25 poin. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News