Gabung Real Madrid, Endrick Punya Rekor Sangar di Brasil

16 Desember 2022 10:40

GenPI.co - Endrick Felipe sudah lama mencuri perhatian sebelum dibeli Real Madrid dengan mahar 72 juta Euro.

Semua bermula setelah kemampuannya mencetak gol diunggah ayahnya di YouTube.

Endrick hampir saja bergabung dengan Sao Paulo sebelum akhirnya menjatuhkan pilihan ke Palmeiras pada usia sebelas tahun.

BACA JUGA:  Seusai Piala Dunia 2022, Cristiano Ronaldo Resmi Gabung Real Madrid

Dikutip dari Clarin, Endrick bisa mencetak 165 gol dalam 169 pertandingan bersama tim junior Palmeiras.

Sinar Endrick makin terang saat tampil pada Copa Sao Paulo 2022. Dia menjadi pemain terbaik setelah mencetak tujuh gol dalam tujuh laga.

BACA JUGA:  Nuansa Kental Real Madrid di Balik Kemenangan Brasil Atas Swiss

Endrick menjalani debut sebagai pemain profesional pada 6 Oktober 2022.

Dia menjadi pemain termuda sepanjang sejarah Palmeiras dengan usia 16 tahun dua bulan 16 hari.

BACA JUGA:  Bukan Kroasia, Argentina Akan Melawan Real Madrid di Piala Dunia 2022

Dikutip dari Give Me Sport, Endrick menjadi pencetak gol termuda sepanjang sejarah Palmeiras saat membantu mengalahkan Athletico Paranaense dengan skor 3-1 pada 25 Oktober 2022.

Saat itu, Endrick masih berusia 16 tahun tiga bulan empat hari. Dia memecahkan rekor yang dipegang Heitor selama 106 tahun.

Lesakan ke gawang Athletico Paranaense juga membuat Endrick menjadi pencetak gol termuda kedua sepanjang sejarah divisi teratas Liga Brasil. Dia hanya kalah dari Toninho de Matos. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co