Hitung-hitungan Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2022

30 Desember 2022 01:40

GenPI.co - Timnas Indonesia diketahui masih memiliki potensi besar untuk bisa lolos ke semifinal Piala AFF 2022.

Hasil cukup mengecewakan terjadi saat Timnas Indonesia menjamu Thailand pada laga ketiga Grup A Piala AFF 2022, Kamis (29/12).

Pada laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Timnas Indonesia berada di atas angin untuk bisa mengalahkan Thailand.

BACA JUGA:  Ribuan Polisi dan TNI Kepung GBK Jelang Timnas Indonesia vs Thailand

Thailand, yang berstatus sebagai juara bertahan Piala AFF 2020, datang dengan keadaan timpang. Banyak pemain bintangnya yang absen, termasuk Chanathip Songkrasin.

Namun sayang, Timnas Indonesia yang bermain di depan 50 ribu pendukungnya sendiri itu gagal memanfaatkan keunggulan tersebut.

BACA JUGA:  Detik-detik Blunder Fatal Witan Sulaeman, Viral di Media Sosial

Banyak peluang yang terbuang sia-sia di sepanjang laga babak pertama. Termasuk saat blunder Witan Sulaeman pada menit ke-39 yang gagal mencetak gol ke gawang kosong Thailand.

Timnas Indonesia baru bisa mencetak gol pada babak kedua, lewat tendangan penalti yang dieksekusi oleh Marc Klok pada menit ke-50.

BACA JUGA:  Lawan 10 Pemain Thailand, Timnas Indonesia Cuma Bisa Imbang di GBK

Skuad Garuda sempat di atas angin lantaran Thailand harus bermain dengan 10 orang karena Sanrawat Dechmitr mendapatkan kartu merah pada menit ke-62.

Unggul jumlah pemain, membuat Timnas Indonesia lengah. Thailand pun berhasil memanfaatkannya lewat gol yang dicetak Sarach Yooyen pada menit ke-79.

Hasil imbang 1-1 itu pun menjadi skor akhir pertandingan tersebut. Timnas Indonesia dan Thailand harus puas berbagi poin.

Sementara itu di pertandingan lain pada hari yang sama, Kamboja berhasil menggilas Brunei dengan skor 5-1. Hal tersebut membuat Skuad Angkor Warriors kini mengoleksi enam poin di Grup A.

Pada klasemen Grup A, Thailand masih berada di puncak klasemen dengan tujuh poin. Sama dengan Indonesia, yang berada di posisi kedua karena kalah selisih gol.

Timnas Indonesia bisa lolos ke babak semifinal dengan syarat minimal meraih imbang pada laga terakhir melawan Filipina, Senin (2/1/2023) mendatang.

Kamboja bisa saja menemani Timnas Indonesia lolos ke semifinal, dengan syarat harus bisa mengalahkan Thailand pada laga terakhir di hari yang sama.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co