Lawan Pramudya/Yeremia di Malaysia Open, Hendra/Ahsan: Tidak Gampang

11 Januari 2023 03:30

GenPI.co - Ganda putra veteran milik Indonesia Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan mengaku tidak gampang untuk melawan juniornya, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Seperti diketahui, Hendra/Ahsan akan melawan Pramudya/Yeremia pada babak 16 besar Malaysia Open 2023, Kamis (12/1) mendatang.

Hal tersebut dipastikan setelah keduanya berhasil lolos dari babak 32 besar Malaysia Open 2023 yang berlangsung Selasa (10/1).

BACA JUGA:  Sadar Sudah Tua, Hendra/Ahsan Buka-bukaan soal Kompetisi 2023

Pada babak 32 besar, Hendra/Ahsan berhasil menumpaskan perlawanan wakil China, He Jiting/Zhou Haodong lewat tiga game.

Pasangan yang dijuluki The Daddies itu menang lewat skor 19-21, 21-8 dan 21-13 pada laga yang berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

BACA JUGA:  Kasih Beban ke Junior, Hendra/Ahsan Ingin ke Olimpiade 2024

Sedangkan PramYere, julukan Pramudya/Yeremia, berhasil mengalahkan wakil Korea Selatan, Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol lewat skor 21-12 dan 21-17.

Masing-masing kemenangan yang mereka raih membuat Hendra/Ahsan dan PramYere akan bertemu pada babak 16 besar Malaysia Open 2023.

BACA JUGA:  Hendra Setiawan Beri Peringatan ke Fajar/Rian soal Ranking 1 BWF

Menyadari hal tersebut, Hendra Setiawan mengaku telah sering bertemu PramYere pada sesi latihan di Pelatnas PBSI.

Namun, laga melawan juniornya tidak akan mudah karena PramYere dinilai sangat sulit untuk dimatikan.

Apalagi, Hendra Setiawan akan menghadapi juniornya yang tengah semangat karena baru sembuh dari cedera.

"Kami sering ketemu dengan mereka. Mereka pasti sangat semangat karena tengah bangkit setelah Yere pulih cedera. Lawan teman sendiri itu juga tidak gampang, mereka tidak gampang dimatikan. Kami harus bermain sabar," kata Hendra dikutip dari PBSI, Selasa (10/1).(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co