Tiket Indonesia Masters 2023 Ludes Terjual Online

23 Januari 2023 22:40

GenPI.co - Ajang bulu tangkis bergengsi Indonesia Masters 2023 siap menyajikan pertandingan para atlet dunia dimulai yang akan dilangsungkan pada 24-29 Januari 2023.

Sebanyak 90 persen tiket gelaran yang dilangsungkan di Istora Senayan itu sudah ludes terjual secara online.

Panitia pelaksana mengatakan bahwa tersisa sepuluh persen yang bisa dibeli secara langsung di ticket box di Istora Senayan.

BACA JUGA:  Gibran Siap Jadi Gubernur DKI Jakarta atau Jateng, Tinggal Tunggu Megawati

Berdasarkan pantauan GenPI.co, terlihat ticket box terdapat di bagian depan Istora Senayan.

"Istora akan full house dari hari pertama," pungkas Sekretaris Jenderal PP PBSI Fadil Imran dalam konferensi pers, Senin (23/1).

BACA JUGA:  Bulu Tangkis Malaysia Semakin Rapuh, Rexy Mainaky Santai

PBSI juga mengaku sudah melakukan evaluasi terhadap masukan dan kritikan yang diberikan pada Indonesia Masters 2022 lalu.

"Kami akan terus meningkatkan kualitas dan fasilitas, seperti menambah tenant-tenant makanan yang lebih variatif," lanjutnya.

BACA JUGA:  Jelang Indonesia Masters 2023, Ini Harapan Bos Besar Daihatsu

Tidak hanya itu, pada Indonesia Masters kali ini terlihat pada sektor tenant-tenant makanan ditambahkan tenda tertutup.

Hal itu dilakukan setelah adanya masukan dari para badminton lovers yang merasa bagian tenant makanan panas saat siang dan tidak bisa diduduki saat hujan.

"Yang terpenting seluruh pecinta bulu tangkis, kami tak hanya ingin sukses penyelenggaraan, tetapi juga ingin sukses prestasi," (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: M Gazza Roosaryatama

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co