Lawan Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023, Pelatih Vietnam Tegang

12 Mei 2023 10:20

GenPI.co - Pelatih Vietnam, Philippe Troussier mengaku tegang saat mengetahui melawan Timnas Indonesia U-22 pada ajang SEA Games 2023.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-22 berhasil lolos ke semifinal SEA Games 2023 sebagai juara dari Grup A.

Sedangkan Vietnam U-22 lolos ke babak semifinal SEA Games 2023 sebagai runner-up dari Grup B.

BACA JUGA:  Lawan Jepang dan Vietnam di Piala Asia 2023, Erick Thohir: Tidak Mudah

Vietnam U-22 harus puas mengakhiri posisi di bawah Thailand, setelah kedua tim bermain imbang pada laga terakhir Grup B pada Kamis (11/5).

Duel melawan Timnas Indonesia U-22 pada babak semifinal diakui oleh Troussier sebagai hal yang menegangkan untuk dirinya.

BACA JUGA:  Bertemu Timnas Indonesia U-22, Pengamat Vietnam Beri Peringatan

"Ini akan menjadi pertandingan yang menegangkan," kata Troussier dikutip dari Vietnam Express, Jumat (12/5).

Pria asal Prancis itu menilai, laga melawan Skuad Garuda Muda akan berbeda dengan saat masih berada di fase Grup B.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia vs Vietnam di Piala Asia 2023, Erick Thohir Blak-blakan

"Empat tim yang masuk semifinal semuanya menginginkan medali emas. Tim yang lebih baik pada akhirnya akan menang," ucap Troussier menambahkan.

Laga Timnas Indonesia U-22 vs Vietnam akan berlangsung pada Sabtu (13/5) pukul 16:00 WIB di Olympic Stadium, Phnom Penh.

Pemenang dari laga tersebut akan langsung melaju ke final untuk menantang pemenang dari laga Thailand vs Myanmar.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co