Sering Dapat Tindakan Rasis, Vinicius Jr Hengkang dari Real Madrid

25 Mei 2023 10:20

GenPI.co - Striker sayap Vinicius Jr dikabarkan bakal hengkang dari Real Madrid karena sering mendapat tindakan rasis.

Seperti diketahui, Vinicius Jr sempat menjadi gunjingan netizen karena perlakuan rasis yang dia terima ketika bertandang melawan Valencia, Minggu (21/5).

Kala itu, striker sayap Timnas Brasil tersebut dihina oleh fans rasis Valencia dengan sebutan monyet.

BACA JUGA:  Diteriaki Monyet, Vinicius Jr Ngamuk ke Fans Rasis Valencia

Hal itu menjadi pemicu emosi Vinicius Jr meledak-ledak pada laga tersebut. Dirinya pun sempat ricuh dengan pemain Valencia di penghujung babak kedua dan terkena kartu merah.

Dilansir dari Metro, Kamis (25/5), Vinicius Jr sempat melemparkan kritik kepada operator LaLiga Spanyol karena dianggap tak becus menangani kasus rasis.

BACA JUGA:  Satu Stadion Teriak Monyet ke Vinicius Jr, Ancelotti: Liga Bermasalah

Fans Real Madrid pun tidak tinggal diam. Mereka memberikan dukungan kepada Vinicius saat Los Blancos mengalahkan Rayo Vallecano 2-1, Kamis (25/5) dini hari WIB.

Berbagai dukungan pun diberikan fans Real Madrid pada laga tersebut. Seperti banner anti rasis hingga standing ovation pada menit ke-20.

BACA JUGA:  Marah Vinicius Jr Diteriaki Monyet, Ronaldo Salahkan Wasit

Meski begitu, hal tersebut dikabarkan tidak menurunkan niat Vinicius Jr untuk hengkang dari Real Madrid.

Menurut laporan dari The Athletic, Kamis (25/5), Vinicius Jr tengah mempertimbangkan mengenai masa depannya di Real Madrid.

Bursa transfer musim panas yang sudah berada di depan mata, membuat Vinicius Jr memikirkan kemungkinan untuk hengkang dari Spanyol.

Pemain berusia 22 tahun tersebut tentunya akan menjadi incaran klub-klub besar Eropa, mengingat kecepatannya di sisi lapangan kerap merepotkan lini belakang lawan.

Meski begitu, belum ada pernyataan resmi mengenai kemungkinan Vinicius Jr hengkang atau tidaknya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co