Wow, Tim Bulu Tangkis Junior Indonesia Rebut Piala Suhandinata!

06 Oktober 2019 12:45

GenPI.co - Tim bulutangkis junior Indonesia berhasil meraih Piala Suhandinata setelah mengalahkan China dengan skor 3-1 pada final BWF World Junior Mixed Team Championships yang digelar di Negeri Tirai Bambu. 

Baca juga : KPAI Kritik Audisi Bulu Tangkis, Kak Seto: PB Djarum Pamrih

Tim Indonesia yang menentukan kemenangan yakni pasangan Febrian Dwipuji Kusuma/Putri Syaikah. Mereka berhasil mengandaskan pasangan Li Yi Jing/Tan Ning 16-21, 25-23, 21-13 selama satu jam 28 menit, menurut data bwfbadminton.com, Sabtu (5/10). 

Sebelumnya tim Indonesia meraih kemengan terlebih dahulu dengan skor 2-0. Kemengan tersebut diraih dari pasangan ganda campuran Daniel Marthin/Indah Cahya Sari Jamil yang mengalahkan Feng Yan Zhe/Lin Fang Ling dengan skor (21-18, 18-21, dan 21-11). 

Baca juga : YLKI Dukung KPAI agar PB Djarum Revisi Beasiswa Bulu Tangkis

Kemenangan sebelumnya juga diraih oleh tim Indonesia yaitu pebulutangkis tunggal putri Kusuma Wardani yang menang atas Zhou Meng dengan skor 21-18, 20-22 dan 21-14. 

Satu-satunya pin yang diraih oleh tim China melalui pebulutungkis tunggal putera Liu Liang yang berhasil mengalahkan pebulutangkis Indonesia tunggal putra Bobby Setiabudi dengan skor 17-21, 21-17 dan 22-22.

Video heboh hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co