Ada Gol Kilat, Bakat Muda Indonesia Bawa Sao Paulo Juara

02 Juli 2023 11:30

GenPI.co - Gol kilat mewarnai kemenangan Sao Paulo, klub yang dibela bakat muda Indonesia Welber Halim Jadim, untuk menjuarai Piala Criciuma U-17.

Sao Paulo, klub asal Brasil tersebut berhasil mengalahkan tim asal Argentina, Talleres pada pertandingan final Piala Criciuma U-17 di Stadion Geriberto Gulse di Criciuma, Sabtu (1/7) pagi waktu setempat.

Pada laga tersebut, Sao Paulo menahan imbang Talleres dengan skor 2-2 hingga waktu normal pertandingan usai.

BACA JUGA:  Pesan Membara Eric Abidal, Bakat Muda Indonesia Ditantang Abroad

Skor imbang tersebut diwarnai oleh gol kilat yang dicetak Sao Paulo ke gawang Talleres pada detik ke-10 lewat aksi Carneiro.

Pada akhirnya, Sao Paulo berhasil memenangkan pertandingan lewat adu penalti dengan skor 7-6.

BACA JUGA:  Bakat Muda Indonesia di Qatar Masih Terus dalam Pantauan Indra Sjafri

BACA JUGA:  Datang ke Eintracht Frankfurt, Erick Thohir Beber Pembinaan Bakat Muda Jerman

Kemenangan tersebut pun membuat Welber Halim Jadim merasa bangga dan semringah. Hal tersebut terlihat lewat unggahan di akun Instagram pribadinya pada Minggu (2/7).

"Terima kasih Tuhan. Menjadi juara," tulis Welber.

Sekadar informasi, Welber merupakan pemain kelahiran Banjarmasin, 25 April 2007 yang kini membela Sao Paulo U-17.

Ayahnya bernama Elisangelo de Jesus Jardim yang berasal dari Brasil. Ibunya bernama Lielyana Halim asal Indonesia.

Welber kembali mencuat di telinga fans sepak bola Indonesia, karena digadang-gadang akan turut serta pada ajang Piala Dunia U-17 2023.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co