Top Skor Liga 1 Pekan Kelima: Arema FC Degradasi, Gustavo Tak Tersaingi

31 Juli 2023 02:30

GenPI.co - Striker Arema FC, Gustavo Almedia dos Santos menjadi top skor sementara pada pekan kelima Liga 1 2023/24.

Menariknya, keberhasilan Gustavo menguasai daftar top skor Liga 1 2023/24 justru berbanding terbalik dengan posisi Arema FC.

Arema FC saat ini berada di peringkat ke-17 dengan hanya mengoleksi dua poin dari lima pekan.

BACA JUGA:  Tantang Bali United, Pelatih Arema FC Minta Tolong ke Anak Asuhnya

Klub asal Malang ini tidak pernah menang, dengan catatan dua kali imbang dan tiga kali menelan kekalahan.

Terbaru, klub berjuluk Singo Edan ini menahan imbang Persis Solo dengan skor 1-1 di Stadion Maladi Sriwedari, Minggu (30/7).

BACA JUGA:  Didenda PSSI Jelang Lawan Arema FC, Bali United Tak Peduli

Pada laga tersebut, Arema FC sempat meraih keunggulan terlebih dahulu lewat gol penalti Gustavo pada menit ke-19.

Namun, Persis Solo berhasil menyamakan kedudukan juga lewat tendangan penalti yang dicetak Alexis Messidoro pada menit ke-72.

BACA JUGA:  Arema FC Fokus Perbaikan Mental Jelang Lawan Persis Solo

Berkat tambahan satu gol tersebut, Gustavo kini berada di puncak klasemen top skor Liga 1 pekan kelima dengan tujuh gol.

Striker asal Brasil tersebut unggul dua gol atas pesaing terdekatnya, Alex Martins dari Dewa United dengan lima golnya.

Posisi ketiga diuni oleh Fernando Rodríguez (Persis Solo) dan Carlos Fortes (PSIS Semarang) dengan empat gol.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co