Mohamed Salah yang Tak Pernah Lelah untuk Terus Mencetak Sejarah

25 September 2023 04:30

GenPI.co - Striker sayap Liverpool, Mohamed Salah seolah-olah tak pernah lelah untuk terus mencetak sejarah.

Terbaru, Mohamed Salah membantu Liverpool saat mengalahkan West Ham United pada laga lanjutan Liga Primer Inggris 2023/24 pekan keenam, Minggu (24/9).

Pada laga yang berlangsung di Anfield Stadium itu, Liverpool tak membutuhkan waktu lama untuk bisa meraih keunggulan atas West Ham.

BACA JUGA:  Mohamed Salah yang Tak Pernah Bosan Mencetak Rekor di Liverpool

Pertandingan baru berjalan 16 menit saat Mohamed Salah mencatatkan namanya di papan skor lewat tendangan penalti.

West Ham sendiri sempat menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Klub asal London itu membuat publik Anfield diam membisu lewat aksi Jarrod Bowen pada menit ke-42.

BACA JUGA:  Mohamed Salah Tinggalkan Liverpool, Jurgen Klopp Sudah Dapat Penggantinya

The Reds pada akhirnya berhasil meraih keunggulan kembali lewat penyelesaian spektakuler dari Darwin Nunez pada menit ke-60.

Striker pengganti asal Portugal, Diogo Jota mengunci kemenangan Liverpool menjadi 3-1 pada menit ke-85.

BACA JUGA:  Bawa Liverpool Menang di Kandang LASK, Mohamed Salah Cetak Sejarah Baru

Liverpool tidak hanya menorehkan tiga poin penting saja, tetapi juga sebuah sejarah baru yang terlahir dari sosok Salah.

Dilansir dari Squawka, Salah menjadi pemain pertama dalam sejarah Liga Primer Inggris yang mampu berkontribusi dalam terciptanya sebuah gol (mencetak gol atau assist) selama 12 laga secara beruntun dan dilakukan dua kali!

Pertama terjadi pada bulan Agustus hingga Desember 2021. Kala itu, Salah selalu berkontribusi atas terciptanya gol Liverpool dalam 15 laga beruntun. Lalu yang kedua terjadi saat ini, sejak April 2023 selama 12 laga beruntun.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co