Kemenangan Mahal Bali United Atas PSS Sleman, Novri Digotong Ambulans Masuk RS

04 November 2023 06:45

GenPI.co - Kemenangan penting yang diraih Bali United atas PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo Sleman pada Jumat (3/11) harus dibayar mahal dengan cederanya Novri Setiawan.

Bali United berhasil membawa pulang 3 poin penuh setelah menang atas tuan rumah PSS Sleman dengan skor 0-1 dalam lanjutan Liga 1 2023/2024.

Gol tunggal ini disumbangkan Mohammed Rashid di babak pertama di menit ke-34.

BACA JUGA:  Masuk Timnas Indonesia U-17, Pemain Muda Bali United Ini Diharapkan Beri Kontribusi Nyata

Sayangnya, hasil apik ini menelan korban dengan cederanya Novri Setiawan yang turun dari bangku cadangan di menit ke-79.

Novri yang dimasukkan di babak kedua ditarik keluar seusai wajahnya terkena bola sapuan Adilson Maringa hingga tergeletak di lapangan.

BACA JUGA:  4 Tim Peserta Piala Dunia U-17 Mulai Latihan di Training Center Bali United

Kondisi ini membuat mobil ambulans harus masuk ke lapangan dan memberi bantuan medis ke Novri.

Manajer tim Bali United, Michael Gerald, mengatakan kondisi Novri sudah stabil setelah dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut.

BACA JUGA:  Link Live Streaming Liga 1: PSS Sleman vs Bali United

"Saat ini kondisi Novri sudah sadar dan stabil. Kemungkinan akan rawat inap satu malam untuk dilakukan tindakan observasi sambil menunggu hasil ct scan," kata Michael, dikutip baliutd.com, Sabtu (4/11).

Sementara itu, di grup WhatsApp Bali United banjir ucapan doa dan dukungan bagi kesehatan dari Novri Setiawan.

“Cepat sembuh Nov @Novrisetiawan,” tulis Jajang Mulyana.

Hal serupa juga diungkapkan Elias Dolah

“My brother @Novrisetiawan get well soon, all strength to you,” tulis Elias.

Adilson Maringa yang aksinya melukai Novri juga menuliskan pesan kepada sang rekan.

Adilson mengaku aksinya membuang bola itu untuk menghalau ancaman ke gawangnya. Dia tak menyangka gerakannya itu melukai rekan setimnya.

“My friend maaf, together speedy recovery Novri,” tulis Maringa.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co