Jelang Perempat Final, Penonton Piala Dunia U-17 2023 Tembus 514.000 Tiket

24 November 2023 09:45

GenPI.co - Antusiasme masyarakat Indonesia untuk menyaksikan Piala Dunia U-17 2023 mengalami peningkatan di babak 16 besar.

Panitia lokal (LOC) Piala Dunia U-17 2023 mencatat hingga babak 16 Piala Dunia U-17 2023 besar total tiket yang terdistribusi sebanyak 514.000 tiket.

Ini merupakan jumlah tiket di 4 venue, yakni Stadion Gelora Bung Tomo, Stadion Manahan, Stadion Si Jalak Harupat, dan Jakarta International Stadium.

BACA JUGA:  4 Juara Piala Dunia U-17 Warnai Babak 16 Besar, Ada Brazil!

Adapun tingkat rata-rata keterisian stadion di setiap pertandingan dari total 44 pertandingan hingga babak 16 besar sekitar 11.681 orang.

Jumlah ini melampaui target yang diberikan FIFA, yaitu 10.000 penonton per laga.

BACA JUGA:  Ini Pesan Bima Sakti untuk Pemain Timnas Indonesia U-17 Setelah Gagal di Piala Dunia U-17 2023

"Kita tentu bersyukur atas tingginya animo penonton Piala Dunia U-17 yang telah melampaui target yang dicanangkan FIFA. Ini membuktikan bahwa Piala Dunia U-17 menjadi tontonan yang menghibur dan menarik bagi penonton," ujar Ketua Panitia Piala Dunia U-17 sekaligys Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

Jumlah penonton ini bisa terus bertambah mengingat Piala Dunia U-17 masih ada perempat final, semifinal, dan final.

BACA JUGA:  1.300 Personel Polda Jawa Tengah Amankan Babak 16 Besar Piala Dunia U-17 di Stadion Manahan Solo

Sebanyak 8 tim yang lolos perempat final adalah Spanyol, Jerman, Brazil, Argentina, Perancis, Uzbekistan, Mali, dan Maroko.

Persaingan menuju semifinal ini dimulai dengan pertandingan antara Spanyol dan Jerman di Jakarta International Stadium, Jumat (26/11) pukul 15.30 WIB.

Setelah itu laga antara Argentina dan Brazil pada pukul 19.00 WIB.

"Laga 8 besar akan menjadi tontonan menarik. Ini menjadi pertandingan yang sayang untuk dilewatkan," imbuh Erick.

Pada laga lainnya, Perancis dan Uzbekistan akan berlangsung di Stadion Manahan Solo, pada Sabtu (25/11) pukul 15.30 WIB.

Selanjutnya pertandingan antara Mali dan Maroko pada pukul 19.00 WIB.

“Yang tak kalah menarik juga laga 8 besar di Solo yang mempertemukan salah satu favorit juara Perancis dengan satu-satunya wakil Asia Uzbekistan,” jelas dia.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co