Pemain Naturalisasi Jay Idzes Akan Jalani Pengambilan Sumpah jadi WNI Hari Ini

28 Desember 2023 07:30

GenPI.co - Pemain naturalisasi Jay Idzes akan menjalani proses pengambilan sumpah Warga Negara Indonesia (WNI) hari ini Kamis (28/12).

Pemain keturunan Indonesia Belanda ini tiba di Indonesia pada Rabu (27/12) sore.

“Saya sangat senang dan antusias menyambut hari esok (ini). Akhirnya saya bisa menyelesaikan semua prosesnya. Ya, saya sangat tak sabar menunggu hari esok (ini),” kata Jay, dikutip pssi.org, Kamis.

BACA JUGA:  Jelang Piala Asia 2023, Shin Tae Yong Bakal Boyong 30 Pemain untuk TC di Turki, Ada Justin Hubner

Jay Idzes akan melakukan pengambilan sumpah menjadi WNI di Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta mulai pukul 08.00 WIB.

Jay Idzes diwajibkan hadir dan memakai jas lengkap warna hitam, dasi merah, dan kopiah.

BACA JUGA:  Ini Daftar 29 Pemain Timnas yang Ikut TC di Turki Jelang Piala Asia 2023, Justin Hubner Masuk

Proses naturalisasi pemain Liga Italia Seri B Venezia ini berlangsung cukup singkat.

Sebelumnya, pada awal Desember 2023 Komisi III dan X DPR RI menyetujui pengajuan naturalisasinya.

BACA JUGA:  Shin Tae Yong Ungkap Kedatangan Rafael, Ivar, Elkan hingga Justin Ikut TC di Turki

Selanjutnya sehari setelahnya digelar Sidang Paripurna DPR mengetuk persetujuan.

Sebenarnya tak cuma Jay Idzes yang menjalani upacara sumpah menjadi WNI, namun ada juga Nathan Tjoe A On.

Bek Swansea City ini tidak mendapatkan izin dari klub sehingga tak bisa hadir.

Kedua pemain naturalisasi ini sempat bertemu dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir pada September 2023 lalu.

Sebelum Jay, PSSI menyelesaikan naturalisasi beberapa pemain blesteran.

Mereka adalah Jordi Amat, Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Rafael Struick, Ivar Jenner, dan Justin Hubner.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co