Inter Milan Juara Supercoppa Italiana, Lautaro Martinez Jadi Legenda

23 Januari 2024 09:20

GenPI.co - Striker Inter Milan Lautaro Martinez resmi menjadi legenda seusai membawa Inter Milan juara Supercoppa Italiana.

Inter Milan keluar sebagai juara Supercoppa Italiana setelah mengalahkan Napoli, Selasa (23/1) dini hari WIB.

Bertanding di Al-Awwal Park Stadium, Riyadh, Arab Saudi, Lautaro Martinez dan kawan-kawan awalnya kesulitan menembus lini pertahanan Napoli.

BACA JUGA:  Punya Utang Belasan Triliun, Inter Milan Terancam Bangkrut

Itu terbukti saat kedua tim turun minum babak pertama, skor masih imbang tanpa gol.

Pada babak kedua, pertandingan kian memanas. Banyak pelanggaran dan kartu kuning tercipta.

BACA JUGA:  Inter Milan Menang Dramatis, Lautaro Martinez Torehkan Sejarah

Bahkan, Napoli harus bermain dengan 10 orang setelah Giovanni Simeone menerima kartu kuning kedua pada menit ke-60.

Unggul jumlah pemain, Inter langsung menekan habis-habisan. Hal tersebut pun berbuah manis.

BACA JUGA:  Raih 51 Poin dari 20 Laga, Inter Milan Pecahkan Rekor 17 Tahun

Striker Timnas Argentina Lautaro Martinez sukses mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-90+1.

Gol tersebut menjadi satu-satunya gol yang tercipta pada laga itu. Inter pun juara Supercoppa Italiana.

Dilansir dari Opta, tambahan satu gol tersebut membuat Lautaro Martinez kini telah mencetak 123 gol untuk Inter Milan.

Angka tersebut cukup menjadikannya legenda Inter Milan, dan masuk dalam daftar top skor sepanjang masa La Beneamata dengan menempati nomor sembilan, bersama dengan Christian Vieri (129 gol).

Peringkat pertama top skor sepanjang masa Inter Milan masih dihuni oleh legenda mereka yang kini menjadi nama stadion, Giuseppe Meazza dengan 287 gol.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co