Presiden FIVB Datang Langsung ke Sentul, PBVSI Beri Apresiasi

23 Januari 2024 17:45

GenPI.co - Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) memberikan apresiasi kepada Presiden Induk Organisasi Bola Voli Internasional (FIVB) saat datang langsung ke Sentul, Jawa Barat.

Apresiasi tersebut diberikan secara langsung oleh Komjen Pol (Purn) Imam Sudjarwo selaku Ketua Umum PBVSI.

Imam mengapresiasi Presiden FIVB yang datang langsung ke Sentul terkait dengan program sekolah pembinaan atlet.

BACA JUGA:  Efek Dahsyat Megawati Bikin Liga Voli Korea Selatan Lakukan Perubahan Besar

Tak hanya itu, pihak FIVB juga sempat meninjau langsung ke Padepokan Bola Voli Sentul Jawa Barat dan menyaksikan langsung putaran Proliga di Yogyakarta pada Maret 2023 lalu.

"Kami sangat senang dan bangga Presiden FIVB memberikan acungan jempol. Adanya sekolah bola voli ini sudah disosialisasikan pada semua Pengprov PBVSI yang hadir dalam Raker yang bersamaan dengan HUT PBVSI ke 69," kata Imam Sudjarwo kepada pewarta, Senin.

BACA JUGA:  Awali 2024, Ranking Dunia Timnas Voli Indonesia Naik 5 Peringkat

Lebih lanjut Imam mengatakan bahwa sekolah yang didirikan itu nantinya akan mendapat bantuan tenaga pelatih dari FIVB.

"Sekolah olahraga ini sudah mendapat persetujuan FIVB dan akan mengirim bantuan para pelatih untuk memberikan mata pelajaran olahraga bola voli pada para pelajar di Sekolah Bola Voli Sentul Jabar," tutur Imam dikutip dari Antara, Selasa (23/1).

BACA JUGA:  Ada Megawati, Harga Tiket All Star Voli Korea Selatan Rp 8 Juta

Imam juga berharap dengan kehadiran para pelatih FIVB di Indonesia nantinya dapat menularkan ilmunya kepada para pelatih Indonesia.

Ada pun program sekolah pembinaan ini bertujuan untuk membawa Indonesia mampu menembus Olimpiade 2032 Brisbane Australia, di mana sekolah pembinaan yang dikhususkan untuk pemain berusia di bawah 17 tahun tersebut nantinya akan memasuki masa terbaik saat Olimpiade tersebut berlangsung.

Imam Sudjarwo menguraikan bahwa program sekolah pembinaan pemain ini nantinya akan menggunakan sistem promosi dan degradasi.

Sebanyak 14 pemain yang masuk dalam gelombang pertama program nantinya akan terus diseleksi dan dikembangkan potensinya di program pembinaan yang berlangsung di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor tersebut.

"Kami pilih 14 putra nanti dibina di Padepokan Bola Voli Sentul. Kami latih terus mereka dengan aktivitas sekolah-latihan," imbuhnya.

Hal tersebut dilakukan dengan tujuan agar nanti sang pemain lebih mantap dan berkualitas.

"Kemudian ke depan, kami lebih menekankan aspek pembangunan di samping profesionalisme dan prestasi, kami ingin membangun integritas bagi semua pemain. Baik putra dan putri untuk lebih gigih untuk membela negara dan tanah air, itu modal dasar untuk kita bisa meraih terbaik di kancah internasional," kata Imam.(Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu
PBVSI   FIVB   Voli   Imam Sudjarwo  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co