Presiden LaLiga Turun Tangan, Sebut Mbappe Gabung Real Madrid

12 Februari 2024 05:00

GenPI.co - Presiden LaLiga Javier Tebas ikut turun tangan terkait saga transfer penyerang Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe ke Real Madrid.

Kabar terkait Kylian Mbappe dekat dengan Real Madrid sudah ada sejak tiga tahun yang lalu.

Namun, transfer tersebut tak kunjung berhasil mengingat Mbappe justru memperpanjang kontraknya dengan PSG.

BACA JUGA:  Real Madrid Tolak Kylian Mbappe, Liverpool Ketiban Untung

Kontrak Mbappe di PSG akan habis musim panas nanti membuat gosip kepindahan Mbappe ke Real Madrid mulai memanas kembali.

Isu kedatangan Mbappe ke LaLiga juga semakin menguat setelah Javier Tebas memberikan pernyataannya.

BACA JUGA:  Arsenal dan Liverpool Coba-coba Datangkan Mbappe, Begini Ceritanya

Melansir dari Marca, Minggu (11/2), Tebas menyatakan kans Real Madrid mendatangkan Mbappe kian meningkat.

"Beberapa pekan yang lalu saya bilang bahwa kans Real Madrid untuk mendatangkan Mbappe sekitar 50 persen. Saya rasa sekarang mungkin kans mereka sudah di 55 atau 60 persen," ungkap Tebas.

BACA JUGA:  Bursa Transfer 2024 Dibuka, Masa Depan Mbappe Kian Panas

Tebas yakin karena Mbappe tak kunjung memperbarui kontraknya dengan PSG hingga saat ini.

"Setiap hari berlalu dan Mbappe tidak kunjung memperbaharui kontraknya di PSG, maka persentase keberhasilan Real Madrid merekrutnya kian besar," pungkasnya.

Namun, Real Madrid tetap memiliki kendala untuk mendatangkan Mbappe musim panas nanti.

Bintang Timnas Prancis itu dikabarkan menuntut bonus dan gaji di luar nalar.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co