Liverpool Pernah 'Tolak' Ruben Amorim sebelum Gabung Manchester United

04 November 2024 01:00

GenPI.co - Pelatih anyar Manchester United Ruben Amorim ternyata pernah ditolak Liverpool.

Manchester United belum lama ini menjadi pembicaraan hangat setelah mengumumkan pemecatan Erik ten Hag pada 28 Oktober 2024.

Pelatih asal Belanda itu dihentikan dari jabatannya setelah memimpin skuad Setan Merah selama dua tahun.

BACA JUGA:  Arsenal Makan Tumbal Setelah Tahan Imbang Liverpool di Emirates Stadium

Selang beberapa hari kemudian, Manchester United secara mengejutkan mengumumkan Ruben Amorim sebagai kepala pelatih baru.

Sebelum didapuk menjadi pengganti Erik ten Hag oleh Manchester United, Amorim ternyata pernah didekati oleh Liverpool.

BACA JUGA:  Arne Slot Puji Cody Gakpo Habis-habisan, Bakal Jadi Tim Utama Liverpool

Liverpool dikabarkan menjadikan Amorim sebagai salah satu kandidat pengganti Jurgen Klopp yang mengundurkan diri pada akhir musim 2023/24.

Namun, pada akhirnya Liverpool lebih memilih Arne Slot yang saat itu masih aktif sebagai pelatih PSV Eindhoven.

BACA JUGA:  Liverpool Tetap Pincang Tanpa Alisson Becker, Diogo Jota dan Federico Chiesa

Melansir dari Mirror, Minggu (3/11), legenda Liverpool Jamie Carragher menanggapi pemilihan Arne Slot dibandingkan Amorim.

“Ruben Amorim adalah salah satu pelatih generasi saat ini yang menerapkan formasi tiga bek, seperti Xabi Alonso di Bayer Leverkusen dan Simone Inzaghi di Inter Milan,” ujar Carragher.

“Dugaan saya, salah satu alasan Liverpool memilih Slot daripada Amorim musim panas lalu adalah karena pelatih asal Belanda tersebut lebih menyukai formasi empat bek, sehingga lebih mudah untuk melakukan transisi dengan skuad yang ada,” imbuhnya.

Sementara itu, Manchester United masih akan dilatih oleh pelatih interim Ruud van Nistelrooy hingga Ruben Amorim resmi meninggalkan Sporting Lisbon pada 11 November 2024.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co