Bursa Transfer Liga Eropa: Inter Gaet Striker, MU Dapat Gelandang

26 Januari 2020 05:51

GenPI.co - Inter Milan dan Manchester United menjadi dua tim yang cukup sibuk pada bursa transfer liga Eropa musim dingin Januari 2020.

Inter saat ini dikabarkan tinggal selangkah lagi mendapatkan tanda tangan dua pemain top.

Mereka adalah penyerang Chelsea Olivier Giroud dan gelandang Tottenham Hotspur Christian Eriksen.

BACA JUGA: Pak SBY Sudah 10 Kali, Jokowi Belum Pernah Sama Sekali

Gazzetta Dello Sport, Sabtu (25/1) mengabarkan bahwa Giroud sudah bersedia bergabung dengan Inter.

Dia akan mendapatkan gaji sebesar Eur 4 juta per musim selama membela Nerazzurri, julukan Inter.

Sementara itu, Eriksen akan bergabung ke Inter dengan biaya transfer mencapai USD 22 juta.

Dia akan diikat dengan kontrak berdurasi 4,5 tahun. Eriksen bakal mendapatkan bayaran GBP 320 ribu per pekan.

Di sisi lain, Manchester United juga tengah aktif memburu tanda tangan gelandang Leicester City James Maddison.

Laman The Independent mengabarkan Pelatih MU Ole Gunnar Solskjaer akan mendatangkan Maddison pada musim panas mendatang.

Berikut ini rumor bursa transfer liga Eropa:

Olivier Giroud ke Inter Milan

James Maddison ke Manchester United

Christian Eriksen ke Inter Milan

Nahki Wells ke Bristol City

Steve Mounie ke Rennes

Pablo Mari ke Arsenal

Willian Jose ke Tottenham Hotspur

Adnan Januzaj ke AS Roma

Adama Soumaoro ke Genoa

Marcos Rojo ke Estudiantes

Ademola Lookman ke Bournemouth

Suso ke Sevilla

BACA JUGA: Dugaan Pembunuhan Berencana di Kematian Lina, 4 Dokter Bilang...

Carles Perez ke AS Roma

Ivan Toney ke Celtic

Danny Rose ke Newcastle United

Jean-Kevin Augustin  ke Leeds United. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co