GenPI.co - Wasit Mike Dean seketika viral usai pertandingan Liga Inggris antara Man United vs Southampton.
Man United menjamu Southampton dalam laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-22 pada Rabu (03/02/21) dini hari WIB.
BACA JUGA: Waduh, Liverpool Datangkan Ozan Kabak karena Khilaf?
Bermain di Old Trafford Stadium, Man United berhasil memenangkan pertandingan dengan skor yang sangat amat telak, 9-0.
Kesembilan gol Man United masing-masing dicetak oleh Aaron Wan-Bissaka (18'), Marcus Rashford (25'), Edinson Cavani (39').
Lalu dilanjutkan Anthony Martial (69' dan 90'), Scott McTominay (71'), Bruno Fernandes (87'), Daniel James (90+3), dan gol bunuh diri Jan Bednarek (34').
Seketika hasil pertandingan tersebut pun langsung heboh di media sosial Twitter, termasuk nama wasit pertandingan, Mike Dean.
Ya, Mike Dean langsung viral di Twitter karena dianggap oleh para netizen membantu Man United untuk meraih kemenangan besar.
Hal tersebut bukan tanpa alasan. Keputusan-keputusan aneh yang dibuat oleh Mike Dean membuat Man United seakan lebih diuntungkan dibandingkan tamunya tersebut.
Dalam pertandingan Man United vs Southampton, Mike Dean telah memberikan dua kartu merah langsung kepada Southampton, satu buah penalti untuk tuan rumah, dan juga satu gol yang dianulir untuk kubu tamu.
BACA JUGA: Man United vs Southampton: 9 Gol, Setan Merah Cetak Rekor Ngeri!
Dengan kemenangan ini, Man United kini menempel ketat Man City yang berada di puncak klasemen Liga Inggris dengan perolehan poin yang sama, 44.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News