GenPI.co - Kejuaraan All England 2021 akan diselenggarakan di Birmingham Arena, Inggris pada 17 hingga 21 Maret 2021.
Panitia All England 2021 telah menyelengarakan pengundian peserta. Hasilnya, lawan-lawan dari sembilan wakil Indonesia dari lima sektor sudah diketahui.
BACA JUGA: Debby Susanto Ungkap Asmara Atlet Indonesia dengan Pemain Top
Melansir dari BWF Tournament Software, hasil undian di nomor tunggal putra mempertemukan Anthony Ginting dengan Thomas Rouxel, serta Jonathan Christie kontra Kunlavut Vitidsarn.
Di nomor ganda putra, pasangan andalan Marcus Gideon/Kevin Sanjaya akan menghadapi wakil Jerman, Jones Ralfy/Peter Kaesbaeur.
Sedangkan pasangan peringkat dua dunia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan bertemu dengan wakil Inggris, Ben Lane/Sean Vendy.
Pasangan ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan menghadapi Kilasu Ostermeyer/Franziska Volkman.
Menariknya adalah ganda campuran Indonesia hanya mengirimkan satu wakil saja, yakni Praveen Jordan/Melati Daeva yang akan berhadapan dengan wakil India, Dhruv Kapila/Jakkampudi Meghana.
Berikut ini adalah hasil undian lengkap wakil Indonesia di All England 2021 di putaran pertama.
Tunggal Putra
Tunggal Putri
Ganda Putri
BACA JUGA: Bantu Anthony Ginting, HK Vittinghus Dapat Suplai Indomie 1 Tahun
Ganda Putra
Ganda Campuran
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News