Kisah Sukses Okha Jadi Juragan Sambal Hanya dengan Modal Kecil

03 November 2022 19:00

GenPI.co - Berawal dari iseng-iseng saja, Okha Aprilia berhasil meraup cuan besar dari bisnis kecilnya sejak awal 2020 saat pandemi covid-19 dimulai.

Dirinya mengaku memulai bisnis dengan modal sekitar Rp 2 juta saja. Meski bisnisnya kecil, tetapi dia bisa meraup omzet Rp 5-10 juta per bulan.

“Aku awalnya iseng saja membuat sambal karena saat itu sedang pandemi,” ujar Okha kepada GenPI.co, Rabu (2/10).

BACA JUGA:  Tak Hanya Sukses Bangun Usaha, Arifin Juga Bawa Misi Kesehatan Buat Pencinta Kopi

Meski demikian, menurutnya menjadi pengusaha tidak semudah yang dibayangkan.

Dia mengatakan masih banyak hal yang diperlukan untuk mengembangkan bisnis kecilnya tersebut.

BACA JUGA:  Sempat Alami Kendala, Ganang Kini Sukses Bangun Kedai Kopi SIMPLE SPACE

“Modal awalnya memang kecil, tetapi kita perlu melakukan promosi juga,” tuturnya.

Okha mengatakan bahwa dia sempat membeli followers Instagram agar bisnis atau usahanya terlihat oleh khalayak luas.

BACA JUGA:  Dari Pegawai, Wahyu Si Pengusaha Muda Sukses Ekspor dan Impor

Selain itu, dia juga mengiklankan diri di berbagai platform. Mulai dari Instagram, Facebook, dan bebrapa platform lainnya.

“Akan tetapi, hal tersebut memang diperlukan untuk mengembangkan usaha,” kata dia.

Meski demikian, Okha mengaku senang dalam menjalani usahanya. Sebab, usahanya tersebut bisa mendatangkan banyak kesempatan berkolaborasi dengan beberapa produk lain.

“Sambelku itu masuk ke beberapa gerai ayam geprek. Belum lama ini, aku juga menyedikan sambal untuk beberapa restoran dan hotel,” ujar Okha.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Pulina Nityakanti Pramesi Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co