Anak Muda Banget! Intip 5 Fitur Hebat realme C55 NFC dengan Harga Bersahabat

22 Maret 2023 11:40

GenPI.co - Realme C55 NFC menjadi produk terbaru dari lini C Series realme yang berfokus untuk memenuhi kebutuhan anak muda masa kini agar dapat menjadi champion.

Realme C55 NFC membawa lima Fitur Champion dan serangkaian upgrade pada smartphone entry level ini, sejalan dengan strategi baru realme C Series.

Sesuai dengan namanya, C artinya Champion, melalui C Series realme akan selalu menerapkan strategi champion.

BACA JUGA:  HP Gaming Murah Rp 2 Jutaan, Spek Terbaik, Dijamin Nggak Nge-lag

C Series akan menghadirkan spesifikasi terdepan di segmennya melebihi ekspektasi pengguna dengan harga terjangkau.

64MP Champion Camera

BACA JUGA:  Tak Hanya Pakaian, Supreme Jajal Rilis Hape Baru! Minat, Guys?

Realme C55 NFC merupakan pertama di segmennya yang mengusung sensor kamera 64MP

Dengan resolusi yang lebih besar, kamera utama realme C55 NFC mampu menangkap detail foto yang lebih jernih dan memberikan kemudahan bagi pengguna untuk kualitas memotret layaknya smartphone kelas atas.

BACA JUGA:  Hape Kece, Baterai Gede, Cuma Rp 1 Jutaan, Minat Beli?

256GB Champion Memory

Realme C55 NFC merupakan smartphone pertama di C Series yang menyediakan memori 256GB, varian memori terbesar di segmen harganya.

Berkat 256GB Champion Memory, anak muda dapat menyimpan konten multimedia lebih leluasa dan menginstall aplikasi sesuka hati.

16GB Champion RAM

Untuk pertama kalinya di jajaran C Series, realme menghadirkan RAM besar hingga 8GB, disertai dengan teknologi Dynamic RAM Expansion (DRE) yang dapat memperluas kapasitas RAM hingga 16GB.

Dengan RAM sebesar ini, pengguna dapat melakukan berbagai kegiatan secara bersamaan tanpa hambatan.

33W SUPERVOOC Champion Charge

Realme C55 NFC memiliki fitur pengisian daya 33W SUPERVOOC tercepat di segmennya dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh. Hal ini memungkinkan pengisian daya hingga 50% dalam 29 menit; 100% dalam 63 menit.

Sejalan dengan performa pengisian daya yang cepat, realme C55 NFC turut membawa peningkatan di C Series dengan menggunakan chipset MediaTek Helio G88 yang powerful di kelasnya.

Sunshower Champion Design

Tersedia dalam dua warna: Sunshower dan Rainy Night, bagian belakang realme C55 NFC menampilkan permukaan glossy dan matte yang memantulkan cahaya dinamis.

Terinspirasi dari alam, Sunshower Design yang diusung realme C55 NFC menampilkan garis mikroskop vertikal, seperti rintik hujan, dipadukan dengan warna-warna memukau layaknya sinar matahari yang dapat membawa perasaan positif ke para penggunanya.

Realme C55 NFC tersedia untuk dibeli secara online dan offline di seluruh Indonesia dengan harga Rp2.499.000 untuk varian memori 6GB+6GB*|128GB dan Rp2.999.000 untuk varian memori 8GB+8GB*|256GB. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co