Catat! Ini Tanggal dan Harga Jual Samsung Galaxy Z Flip 5 serta Z Fold 5

16 Agustus 2023 01:30

GenPI.co - Jenama teknologi ternama asal Korea Selatan, Samsung, telah resmi meluncurkan Galaxy Z Flip 5 serta Z Fold 5 ke Indonesia.

Meski telah resmi diluncurkan, warga Indonesia belum serta merta bisa membeli sekaligus memiliki kedua produk terbaru Samsung tersebut.

Pasalnya, Samsung baru akan meluncurkannya ke toko resmi mulai tanggal 18 Agustus 2023, atau sehari setelah HUT ke-78 RI.

BACA JUGA:  Rekomendasi HP Baru Fitur Canggih, Samsung Galaxy A24 Harga Rp 3 Jutaan

Namun, Samsung Galaxy Z Flip 5 dan Z Fold 5 kini sudah dapat dipesan di Indonesia meski baru secara pre-order.

Terkait harga, kedua produk ini tidak berbeda jauh dengan generasi sebelumnya saat baru diluncurkan.

BACA JUGA:  Saingi Samsung Galaxy Z Flip4, Sony Garap HP Lipat Clamshell

Diketahui, Samsung Galaxy Z Flip 5 varian 256GB dijual dengan harga Rp15.999.000, sedangkan varian 512GB dibanderol Rp17.999.000.

Sementara Samsung Galaxy Z Fold 5 varian 256GB ditawarkan dengan harga Rp24.999.000, varian 512GB dijual seharga Rp26.999.000, dan varian 1TB dibanderol Rp29.999.000.

BACA JUGA:  HP Samsung Murah Harga Rp 2 Jutaan, Kamera Bagus, Baterai Besar

Simon Lee selaku President of Samsung Electronics Indonesia mengatakan bahwa dua produknya tersebut mengutamakan stylish dan inovasi terdepan.

“Kami akan memasuki dunia dengan kemungkinan tanpa batas. Hari ini kami membawa Galaxy Z Fold 5 dan Z Flip 5 ke Indonesia. Foldable kami yang stylish dengan nilai terbaik dan kini dilengkapi inovasi terdepan,” ujar Simon Lee saat peluncuran yang berlangsung di The St. Regis Jakarta, Selasa (15/8).

Kedua smartphone lipat ini hadir dengan peningkatan fitur yang signifikan. Performa yang tangguh juga tersemat pada keduanya dengan chipset Snapdragon 8 Gen 2 Mobile Platform for Galaxy yang tidak ada pada generasi sebelumnya.

Dengan mesin terbaru dari Samsung itu, performa Galaxy Z Fold5 dan Z Flip5 menjadi lebih gahar dan memudahkan pengguna membuka banyak aplikasi sekaligus, ataupun merasakan pengalaman gaming anti lag setiap saat.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co