Keindahan Pulau Labengki Butuh Dukungan Fasilitas Pariwisata yang Memadai

07 April 2023 23:00

GenPI.co - Keindahan yang dimiliki oleh Pulau Labengki sangat membutuhkan dukungan penunjang fasilitas pariwisata yang memadai.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Sulawesi Tenggara yang memberikan dukungan untuk penunjang fasilitas di Pulau Labengki.

Doni Septadijya selaku Kepala BI Sulawesi Tenggara mendukung Pulau Labengki Kecil di Kabupaten Konawe Utara sebagai desa atau kawasan wisata unggulan.

BACA JUGA:  Tingkatkan Pariwisata Berkualitas di Bali, Luhut Bakal Seleksi WNA

"Keindahan lanskap kawasan dan bawah laut Labengki memiliki potensi luar biasa untuk mendorong sektor wisata Sulawesi Tenggara sehingga potensi ini harus didukung dengan fasilitas pendukung pariwisata yang memadai," kata Doni dilansir dari Antara, Jumat (7/4).

Doni menyebut di tahun 2023, Bank Indonesia telah memberikan dukungan berupa infrastruktur penerangan jalan di sejumlah enam titik lampu jalan panel surya dan enam paket alat selam.

BACA JUGA:  Promosi Wisata Bahari, Flores Timur Manfaatkan Festival Bale Nagi

Bantuan alat selam tersebut telah diberikan pada pertengahan Maret 2023 lalu dan akan dikelola oleh Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis).

Doni juga menyinggung Kimaboe Dive Center yang telah dibentuk oleh timnya di Pulau Labengki.

BACA JUGA:  Menikmati Teluk Cinta di Pulau Labengki, Raja Ampatnya Sulawesi

"Kami juga telah meresmikan pembentukan Kimaboe Dive Center terinspirasi dari spesies kimaboe tridacna (Tiram) terbesar kedua di dunia yang hanya terdapat di Labengki. Penamaan ini membawa pesan pada pengunjung terkait pentingnya konservasi spesies tersebut dan kelestarian keragaman hayati Labengki," tutur Doni.

Lebih lanjut Doni mengatakan bersama Pemerintah Kabupaten Konawe Utara juga telah meresmikan Desa Labengki Kecil sebagai Desa Wisata Sulawesi Tenggara.

Selain itu, pihaknya juga menetapkan Desa Labengki Kecil sebagai Desa QRIS; Desa Cinta, Bangga da Paham (CBP) Rupiah dan Desa Hortikultura.(Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co