Macam-macam Kerupuk Paling Top di Indonesia, Bikin Ketagihan!

21 Agustus 2020 10:10

GenPI.co - Makan tanpa kerupuk bagi masyarakat Indonesia bagaikan makan tanpa garam. Tidak lengkap rasanya jika tidak makan dengan makanan pendukung ini.

Bicara soal kerupuk, di Indonesia ternyata ada banyak jenis-jenisnya. Nah, untuk itu GenPI.co akan membeber jenis-jenis kerupuk yang paling populer di Indonesia. Kira-kira kamu suka yang mana, ya?

BACA JUGAArtis Doyan Pamer Harta, Raffi Ahmad & Andre Taulany Langsung...

1. Kerupuk blek atau kampung

Jenis kerupuk ini paling banyak di jual di warung-warung sekitar rumah. Kerupuk yang disediakan di kaleng ini memang ikonik banget. 

Selain itu, paling pas dinikmati dengan makanan yang bersambal. Kerupuk blek atau kampung ini dikenal dari Surabaya.

BACA JUGA4 Zodiak Ini Susah Kaya, Maka Segeralah Berubah!

2. Kerupuk udang

Kerupuk udang ini terbuat dari tepung, rebon, remah ikan asin dan bumbu rempah-rempah. Kerupuk ini hampir tidak pernah absen di acara pernikahan atau sunatan.

Kerupuk udang dibuat hampir di seluruh daerah pesisir di Indonesia. Di berbagai daerah pun kamu bisa menemukan jenis kerupuk ini.

BACA JUGA: Ngeri! Peneliti Asing Membongkar Sifat Buruk Pemerintahan Jokowi

3. Kerupuk kulit

Sesui dengan namanya, kerupuk ini terbuat dari kulit sapi yang dijemur. Di daerah Minang, namanya karupuak jenek.

Oleh karena itu, kerupuk ini paling sering hadir di restoran Padang di pelosok nusantara. Memang kerupuk ini paling nikmat saat disiram dengan kuah-kuahan.

4. Kerupuk kemplang

Nah, kalau kerupuk kemplang ini berasal dari Palembang. Kerupuk ini terbuat dari tepung sagu dan gilingan ikan tenggiri, memiliki tekstur yang lebih keras dari kerupuk lainnya. 

Kalau kamu makan pempek, jangan lupa di cocol dengan kerupuk kemplang. Rasanya pasti maknyus!

5. Kerupuk bangka

Kerupuk yang berasal dari Bangka dan Bangka Belitung ini memiliki rasa yang mirip dengan kemplang. Hanya saja yang membedakan adalah ukurannya yang lebih besar.

6. Kerupuk jengkol

Bagi pencinta jengkol, kerupuk ini tentu menjadi teman makan favorit. Meskipun terbuat dari jengkol asli, tetapi aromanya tidak terlalu pekat.

Kerupuk ini paling banyak ditemui di Sumedang, Jawa Barat. Namun, di daerah lain di Indonesia juga tersedia.

7. Kerupuk melarat

Kerupuk melarat yang paling dikenal dengan pasir, berasal dari Kediri, Jawa Timur. Nama melarat ini berasal dari proses penggorengan yang tidak menggunakan minyak, melainkan menggunakan pasir. 

Untuk kamu yang ingin diet, kerupuk ini paling pas disajikan bareng hidangan dietmu. Karena kerupuk melarat tidak mengandung lemak.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Annissa Nur Jannah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co