Fatu’ulan Bak Negeri Dongeng, Buktikan Timor tak Melulu Gersang

27 September 2020 18:55

GenPI.co - Selama ini orang menganggap Pulau Timor, Nusa Tenggara Timur adalah tempat yang gersang. Di sana-sini hanyalah batu karang. 

Tapi tunggu sampai kamu bertadang ke Kabupaten Timor Tengah Selatan. Di sana  ada sebuah desa yang sangat cantik, yaitu Desa Fatuulan. 

BACA JUGA: Berkunjung ke Wisata Bandung ini Pasti Aman, Kenapa?

Desa ini berada di ketinggian dan memiliki pemandangan indah seperti negeri dongeng. Loasinya di kecamatan Ki'e, Kabupaten Timor Tengah Selatan, berjarak sekitar 40 Km atau sekitar 2 jam dari jantung Kota Soe. 

Sayangnya, akses menuju desa ini masih terbilang sulit, karena sebagian besar jalannya yang masih menggunakan batu kasar.

Meski harus susah payah untuk mengakses desa ini, dijamin kamu tidak akan kecewa bagitu melihat pemandangan alam di kawasan lembah dan dikelilingi pegunungan,

Desa Fatu’ulan terletak di atas gunung dengan ketinggian 1000 mdpl. Desa ini juga masih satu kawasan dengan hutan hujan tropis, sehingga terdapat banyak pepohonan di sekelilingnya. 

Karena berada di kawasan pegunungan, udara di Desa Fatu’ulan sangat sejuk dan segar. Tempat ini sangat cocok untuk kamu yang penat dengan hiruk pikuk perkotaan dan merindukan ketenangan.

Salah spot paling menarik di Desa Fatu’ulan adalah tebing batu besar yang menjadi tempat yang strategis untuk menyaksikan pemandangan dari ketinggian. 

Dari tebing batu tersebut, kamu bisa melihat indahnya hamparan Laut Timor, sungai yang bekelok bak naga raksasa dan Pantai Kolbano yang anggun. 
 
Desa ini sering dijuluki sebagai negeri dongeng dan negeri di atas awan. Sebab, kabut selalu menyelimuti dalam waktu-waktu tertentu.

Di sekeliling desa, pengunjung juga akan menemui kawanan kuda dan hewan ternak milik penduduk setempat. Pemandangan di desa ini semakin lengkap dengan hamparan rumput hijau yang tumbuh subur.

BACA JUGA: Melengkung Bak Bulan Sabit, Pesona Selong Belanak Telah Terbit

Selain menyajikan pemandangan yang indah, desa ini juga memiliki beberapa rumah tradisional orang Timor yang disebut ume kbubu (rumah bulat). 

Sesuai namanya, rumah trasional ini berbentuk bulat dan terdiri dari 4 buah tiang penyangga, serta beratap alang-alang.

Nah, pengunjung bisa menyewa rumah ini dan menginap disana. Dijamin, kamu akan semakin betah dengan suasana desa yang tenang yang nyaman. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co