Hanya Rp 28 Ribu, 4 Spot di Wana Wisata Baturraden Bisa Dinikmati

19 Desember 2020 18:40

GenPI.co - Berkunjung ke Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, jangan sampai melewatkan singgah di Wana Wisata Baturraden.

Destinasi ini begitu memesona karena punya spot wisata yang sangat memukau.

BACA JUGA: Outdoor Wedding di Wana Wisata Baturraden, Dijamin Tak Terlupakan

Menariknya tiket masuk ke salah satu destinasi wisata andalan Jawa Tengah ini begitu terjangkau. Hanya Rp 28 ribu saja.

Dengan tiket masuk itu, ada 4 spot kece yang bisa kamu sambangi tanpa perlu keluar uang lagi. Apa saja?

Curug Tirta Sela

Memasuki area Curug Tirta Sela, kamu bakal disambut pemandang tebing-tebing dan asrinya alam khas kaki Gunung Slamet. Suara gemuruh air yang jatuh dijamin membuat pikiran makin tenang. 


(Foto: GenPI.co)

Akses menuju tempat ini begitu mudah. Hanya butuh 7 menit menit berjalan kaki dari tempat parkir kendaraan.

Curug Tirta Sela memiliki ketinggian air pancuran yang keluar dari sela-sela tebing setinggi 14 meter. Namun di waktu-waktu tertentu ketinggiannya bisa mencapai 60 meter.

Taman Labirin

Di Taman Labirin, kamu bakal menikmati keseruan menyusuri jalan sempit berliku dengan tanaman setinggi 2 meter yang tumbuh rapat  di sisi kanan dan kirinya.

Dari luar mungkin terlihat mudah. Namun begitu sudah masuk ke dalamnya, rasa bingung campur penasaran seketika menyeruak saat berupaya menemukan jalan keluar. 


(Foto: GenPI.co)

Kebun Raya Baturraden

Berada di Kebun Raya Baturraden,  kamu bisa menikmati suasana khas hutan yang bikin damai jiwa. 

Di hutan selias 143,5 hekrare ini tumbuh beberapa jenis pohon, yakni pinus, damar, dan rasamala. 


(Foto: GenPI.co)

Menyusuri setapak di bawah pepeohonan yang berdirih kukuh itu adalah pengalaman yang tak terlupakan

Kebun Raya Baturraden juga telah ditetapkan sebagai kawasan konservasi ex situ untuk flora pegunungan Jawa loh

Kampung Petualang

Tempat lain yang bisa kamu datangi selanjutnya adalah Kampung Petualang. 

Di pot ini kamu akan menikmati pengalaman unik lantaran disajikan permainan Shooting Target atau Panahan.


(Foto: GenPI.co)

BACA JUGA: Hamparan Bunga Wana Wisata Baturraden, Spot Foto yang Kece Abis

Di samping keemat spot di atas, kamu juga wajib mengunjungi beberapa tempat lain di kawasan Wana Wisata Baturraden.

Spot-spot itu antara lain Telaga Sunyi, Pancuran Tujuh dan Tiga serta off-road, namun tiket masuknya masing-masing terpisah.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co