Pisang Gapit Khas Kalimantan Maknyus Banget, Begini Cara Buatnya!

31 Desember 2020 06:20

GenPI.co - Pisang bisa diolah menjadi beragam camilan yang lezat, salah satunya adalah pisang gapit.

Pisang gapit sendiri merupakan makanan khas Kalimantan Timur yang memiliki cita rasa yang gurih dan enak.

BACA JUGA: Bikin Tahu Gejrot Khas Cirebon Yuk, Resepnya Simpel Banget Kok!

Nama pisang gapit sendiri merupakan kependekan dari pisang yang dijepit, karena bentuknya yang pipih. 

Untuk kamu yang ingin mencoba membuat pisang gapit khas Kalimantan Timur, berikut resepnya.

Bahan:

6 buah pisang kepok

Margarin secukupnya untuk olesan

Bahan kuah kinca:

200 ml santan kelapa

60 gram gula merah

2 lembar daun pandan

1 sendok teh tepung maizena

Cara membuat:

1, Kupas pisang, masukkan ke dalam plastik dan tekan menggunakan rolling atau telenan hingga pipih. 

2. Olesi teflon dengan sedikit margarin dan panggang hingga berwarna kuning kecoklatan.

3. Untuk membuat kuah, campurkan semua bahan kecuali tepung maizena. 

4. Masak sambil terus diaduk hingga mendidih.

5. Larutkan tepung maizena dengan 3 sendok makan air, kemudian masukkan ke dalam kuah santan. 

6. Aduk terus hingga mendidih, kemudian matikan kompor.

BACA JUGA: Ini Resep Chocochips Soft Cookies, Pas Untuk Camilan Tahun Baru

7. Sajikan pisang di atas piring, kemudian siram dengan kuah kinca yang kental.

8. Pisang gapit siap disajikan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co