Rayakan Seba, Ribuan Warga Baduy Turun Gunung

Rayakan Seba, Ribuan Warga Baduy Turun Gunung - GenPI.co
Ribuan warga Baduy turun gunung rayakan Seba

GenPI.co— Kegiatan mengantarkan hasil bumi dengan cara berjalan kaki untuk menjumpai Gubernur Banten dikemas dalam acara Seba Baduy 2019, acaranya mulai digelar hari ini.

Acara antaran hasil bumi itu berlangsung hingga besok. Ribuan warga Baduy di pedalaman Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, turun gunung demi panggilan tradisi perayaan Seba.

Perayaan itu diyakini sebagai titipan dari leluhur, untuk menjalin hubungan baik warga Baduy dengan kepala daerah yaitu bupati, gubernur, aparat hukum.

Baca juga: Seru! Seba Baduy, Prosesi Antar Hasil Bumi ke Gubernur Banten

"Kami wajib melaksanakan tradisi seba yang dilaksanakan warga Baduy setelah menjalani perayaan kawalu," kata Ayah Nurpa, seorang pemuka adat Baduy Dalam, Desa Kanekes Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Sabtu (4/5).

Seba Baduy dirayakan warga Baduy Luar (penamping) dengan khas pakaian hitam-hitam dan lomar atau ikat kepala berwarna biru.

Seba juga dirayakan warga Baduy Dalam (Baduy Jero),  berpakaian khas putih-putih dan lomat putih.

Masyarakat Baduy Dalam melaksanakan Seba dengan berjalan kaki selama lima jam atau 40 km menuju Rangkasbitung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya