Awal Puasa Ramadhan 2019, NU dan Muhammadiyah Bisa Serentak

Awal Puasa Ramadhan 2019, NU dan Muhammadiyah Bisa Serentak - GenPI.co
Ilustrasi Puasa Ramadhan.

Kepala Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), Thomas Djamaluddin memprediksi, awal bulan puasa Ramadan, Syawal, serta Dzulhijjah 1440 H/2019.

Analisnya didasari oleh garis tanggal yang dibuat dengan aplikasi Accurate Hijri Calendar (AHC) yang digunakan untuk menentukan secara hisab awal Ramadhan, Syawal, dan Dzulhijjah 1440 H/2019.

Gambar beserta penjelasan terkait garis tanggal penentuan awal Ramadhan, Syawal, dan Dzulhijjah diunggah oleh LAPAN melalui akun Instagram resminya @lapan_ri sebanyak lima foto.

Dalam unggahannya, LAPAN memprediksikan bahwa secara hisan, awal Ramadhan akan jatuh pada Senin, 6 Mei 2019. Sedangkan 1 Syawal atau Idul Fitri diprediksikan jatuh pada 5 Juni 2019.

Namun, pihak LAPAN tetap menegaskan bahwa keputusan resmi masih harus menunggu Sidang Isbat yang akan dilaksanakan pada 5 Mei 2109.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya