Aksi Bela Palestina, Anies Baswedan Malah Disebut Tak Cinta NKRI

Aksi Bela Palestina, Anies Baswedan Malah Disebut Tak Cinta NKRI - GenPI.co
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Foto: JPNN.com

GenPI.co - Mantan politikus Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean turut menyoroti instruksi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk memasang lampu warna bendera Palestina di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO).

Karena aksi Anies itu, Ferdinand menilai, tidak mencerminkan rasa kecintaannya terhadap Tanah Air. Apalagi dilakukan saat nuansa Hari Kebangkitan Nasional. 

BACA JUGAMendadak Ferdinand Hutahaean Bongkar Ilusi Politik Anies Baswedan

Tak hanya itu, hal tersebut dinilai kurang pantas untuk dilakukan seorang pemimpin.

"Anies bukannya perintahkan pasang lampu nuansa Merah Putih untuk peringati Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei, malah sibuk mempalestinakan Jakarta," tulis Ferdinand dalam akun Twitter-nya @FerdinandHaean3  Jumat (20/5).

Pria berdarah Batak tersebut mulai meragukan kepedulian Anies Baswedan terhadap NKRI. Anies dinilai lebih mementingkan Palestina dari pada Indonesia.

BACA JUGAFerdinand Hutahean Ungkap Sisi Anies Baswedan, Begini Katanya

"Orang ini harus diwaspadai dan diragukan kecintaannya pada NKRI. Dia lebih memilih Palestina daripada lebih Indonesia! @aniesbaswedan," lanjut Ferdinand dengan menyentil nama Anies secara langsung di media sosial.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya