Covid-19, 23 Nyawa Melayang Sepekan Terakhir di Sleman

Covid-19, 23 Nyawa Melayang Sepekan Terakhir di Sleman - GenPI.co
Ilustrasi - Tim Posko Dekontaminasi dan Pemakaman Satgas COVID-19 Sleman melakukan pemakaman jenazah pasien COVID-19. (Foto: Antara/HO-BPBD Sleman)

GenPI.co - Satgas Covid-19 Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mencatat 23 nyawa melayang akibat Covid-19 dalam sepekan terakhir.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Sleman Shavitri Nurmaladewi mengatakan total terkonfirmasi positif tercatat sebanyak 15.748 kasus hingga Selasa (25/5).

BACA JUGA: Vaksin Astrazeneca Ampuh Lawan Varian Baru Covid-19?

“Untuk yang sembuh sebanyak 14.478 kasus. Sedangkan untuk yang meninggal dunia ada 464 kasus,” katanya di Sleman, Rabu (26/5).

Shavitri mengatakan untuk penambahan kasus positif ada sebanyak 118 dan yang dinyatakan sembuh 162 kasus pada Selasa (25/5).

“Untuk yang meninggal dunia bertambah tiga kasus pada tanggal 25 (Mei),” ucapnya.

Shavitri mengungkapkan sehari sebelumnya atau pada Senin (24/5) terdapat 20 kasus penambahan, sedangkan kasus sembuh nihil.

Sementara untuk yang meninggal dunia akibat terpapar Covid-19 pada hari itu bertambah tiga kasus.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya