Peredaran Senapan Gas Marak, Satwa Endemik di Babel Terancam

Peredaran Senapan Gas Marak, Satwa Endemik di Babel Terancam - GenPI.co
Suasana di kawasan hutan lindung, tempat pelepasliaran satwa yang terancam punah di Bangka Belitung. (FOTO: ANTARA/Aprionis)

GenPI.co - Senapan gas yang canggih disebut semakin marak peredarannya di Bangka Belitung (Babel) dan mengancam kepunahan satwa endemik.

Ketua Lembaga Konservasi Pusat Penyelamatan Satwa (LKPPS) Alobi Foundation Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Langka Sani mengatakan pihaknya telah melaporkan peredaran senapa ini ke kepolisian.

BACA JUGA: 4 Rekomendasi Tempat Makan Lezat Dekat Taman Margasatwa Ragunan

“Sudah kami laporkan ke Polda Kepulauan Babel untuk ditertibkan,” katanya di Pangkalpinang, Rabu (26/5).

Menurutnya, berdasar pengamatan dan pendataan, hampr semua desa dikabupten maupun kota banyak peredaran senapan gas.

Senapan gas saat ini yang beredar pun semakin canggih, mampu membunuh koloni satwa endemik seperti burung, monyet, dan babi hutan.

Sedangkan dulu senapan pompa harus lima kali tembakan baru membuat monyet jatuh.

“Sekarang orang memakai senapan gas dengan penembakan sasaran yang akurat dan cepat sekali,” bebernya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya