Belajar Musik di Komunitas Online, Panggil Saja Om

Belajar Musik di Komunitas Online, Panggil Saja Om - GenPI.co
Co-admin grup Line komunitas Belajar Gitar dan Musik, Veda Foto: Dok. Veda

Grup Line itu terbuka untuk umum. Orang-orang cukup membuka fitur Open Chat Line untuk memilih grup yang sesuai dengan minat pribadi.

“Siapa aja yang klik ‘Join Grup’, mereka bisa langsung join tanpa butuh approval. Bisa juga mereka yang bergabung itu dari referensi member yang kasih link ke calon member lain,” ujarnya.

Veda mengatakan bahwa tak ada persyaratan khusus untuk menjadi anggota komunitas “Belajar Gitar dan Musik”.

BACA JUGA:  Komunitas Fans Manchester City, Ada Rumput Etihad Stadium

“Kamu sendiri pun enggak punya batasan usia untuk bergabung menjadi anggota. Mau tua atau muda, asal punya gitar dan mau belajar, semua boleh gabung,” katanya.

Menurut Veda, keunikan dari komunitasnya adalah para anggota wajib saling sebut dengan sebutan ‘Om’.

BACA JUGA:  Bukan Puan Maharani, Ternyata Capres PDIP Tokoh Kuat

Hal itu dilakukan untuk mengaburkan umur dan gender para anggotanya. Pasalnya, banyak anggota perempuan yang kerap ‘dipepet’ oleh para member laki-laki yang ingin tebar pesona.

“Anggota baru seringkali kaget karena dipanggil Om, padahal dia jelas-jelas perempuan. Untungnya, semua orang akhirnya bisa mengerti tujuannya,” tuturnya.

BACA JUGA:  Mendadak, Moeldoko Ucapkan Selamat untuk Partai Demokrat

Veda memaparkan bahwa kegiatan komunitasnya kebanyakan hanya berisi obrolan santai yang diselingi oleh beberapa tips terkait musik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya