Anies Lancarkan Manuver, PKS Berikan Kritikan

Anies Lancarkan Manuver, PKS Berikan Kritikan - GenPI.co
Gubernur DKI Anies Baswedan. Foto: Ricardo/JPNN.com/GenPI.co

GenPI.co - Ketua Komisi B DPRD Jakarta fraksi PKS Abdul Aziz memberikan kritikan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Pasalnya, Anies Baswedan sudah merestui kegiatan live musik di tengah peningkatan covid-19.

"Sebenarnya saya kurang setuju live musik sudah dimulai," jelasnya kepada GenPI.co, Minggu (13/6/2021).

BACA JUGA:  Jokowi Perintahkan Anies Baswedan, Laksanakan!

Abdul menjelaskan, berbagai kebijakan pendukung harus dibuat agar protokol kesehatan makin ketat.

"Saya kira harus dijaga agar prokes tetap diberlakukan, khusus untuk live music sebaiknya dilakukan di ruang terbuka dan khusus vokalis wajib lolos uji swab dulu," ujarnya.

BACA JUGA:  Anies Baswedan Punya Pengumuman Penting, Warga Jakarta Baca Deh!

Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi E DPRD Jakarta fraksi PSI Anggara Wicitra Sastroamidjojo mengatakan, pengelola hotel dan restoran juga perlunya penekanan terhadap prokol kesehatan.

"Persyaratan mutlak yang harus diterapkan, seluruh karyawan wajib telah divaksin, sirkulasi udara memadai, dan disinfektan dilakukan secara berkala," katanya.

BACA JUGA:  Pesan JK Sungguh Keras dan Jelas, Anies Baswedan Sebaiknya Simak

Selain itu, ia meminta disiplin masker untuk karyawan, penyanyi dan pengunjung harus dipatuhi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya