Waspada! Ada Kerumunan Massa, Polisi Bakal Tindak

Waspada! Ada Kerumunan Massa, Polisi Bakal Tindak - GenPI.co
Ilustrasi - Nonton bareng. Foto: Amjad/JPNN.com

GenPI.co - Kasat Patwal Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono bersama jajarannya bakal menindak secara tegas bagi warga yang melakukan kerumunan.

"Target kami kerumunan nobar bola, akan kami ingatkan prokes dan bubarkan," ujar Argo di Jakarta, Selasa (15/6/2021).

Apalagi, dia beralasan nonton bareng piala Eropa bisa saja akan menimbulkan kerumunan.

BACA JUGA:  Industri Tembakau Sintetis di Bogor Dibongkar Polisi

Pihaknya pun akan mengerahkan sejumlah personel untuk mengamankan kerumunan.

Selain itu, dalam pelaksanaannya akan dilakukan bersama Tim Patwal Ditlantas Polda Metro Jaya juga dan anggota TNI serta Satpol PP.

BACA JUGA:  Koordinator Pungli Suruh Anak Buah Berbohong ke Polisi Malah Apes

"Sekali jalan 100 personel dibagi dua kelompok, kami mulai operasi dari jam 22.00 sampai 00.00," terang dia.

Pihaknya akan menelusuri kerumunan di jalan protokol, tempat makan, hiburan malam yang masih beroperasi.

BACA JUGA:  Polisi Bongkar Jaringan Narkoba Timur Tengah, Sabu 3,6 Ton Disita

Sebab itu, dia meminta kepada masyarakat untuk nonton di rumah masing-masing saja di masa pandemi Covid-19.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya