Pedagang Bermobil Dirazia di Solo, Empat Positif Covid-19

Pedagang Bermobil Dirazia di Solo, Empat Positif Covid-19 - GenPI.co
Petugas gabungan Surakarta saat melakukan tes usap antigen terhadap pedagang mobil di Alun Alun Utara Keratonan Pasar Kliwon Solo, Senin (21/6/2021). (FOTO: ANTARA/Bambang Dwi Marwoto)

GenPI.co - Seratusan orang pedagang bermobil dari luar kota yang biasa berjualan di Solo dilakukan tes antigen pada Senin (21/4).

Dari jumlah tersebut diketahui ada empat orang pedagang yang hasil tes antigennya positif Covid-19.

Kepala Polres Kota Surakarta Kombes Pol Ade Safri Simanjutak mengatakan petugas gabungan melakukan operasi yustisi di parkir Alun-Alun Utara Keraton Serengan Solo, mulai pukul 04.30 WIB.

BACA JUGA:  Pedagang Bermobil Nekat Jualan di Solo, Bakal Dibikin Kapok

Dalam operasi yustisi itu ada 153 orang pedagang asal luar kota yang terjaring.

Mereka kemudian dilakukan tes antigen dan diketahui ada empat orang yang positif.

BACA JUGA:  Jateng Darurat Covid-19, Piala Wali Kota Solo 2021 Diundur

“Pedagang yang diketahui positif dari tes antigen kemudian dibawa ke RS Bung Karno untuk proses tes PCR,” katanya, Senin (21/6).

Empat pedagang itu dua orang di antaranya diketahui berasal dari Pelakongan, satu orang asal Mojokerto dan satu lainnya dari Batang.

BACA JUGA:  Perhatian! Pedagang Bermobil dari Luar Kota Dilarang Masuk Solo

Mereka dibawa ke RSUD Bung Karno dilakukan tes PCR dan setelah itu diantar ke Isolasi Terpusat di Asrama Haji Donohudan Boyolali.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya