Seru! Upin Ipin Hadirkan Dua Cerita Rakyat Nusantara

Seru! Upin Ipin Hadirkan Dua Cerita Rakyat Nusantara - GenPI.co
Film Upin Ipin hadirkan dua cerita rakyat Nusantara

GenPI.co— Film “Upin & Ipin: Keris Siamang Tunggal” makin seru dengan menghadirkan dua cerita rakyat Nusantara.

Sutradara “Upin & Ipin: Keris Siamang Tunggal”, Syed Nurfaiz Khalid mengatakan sukses film yang tayang sejak 9 Mei 2019 ini, tidak bisa dilepaskan kehadiran cerita rakyat Malin Kundang dn Bawang Merah Bawang Putih.

"Ini cerita fantasi dengan memasukkan unsur-unsur cerita yang ada di Nusantara,” kata Syed Nurfaiz, Sabtu (18/5).

Baca juga:

Disney Tunda Lagi Penayangan Sekuel Film Avatar Hingga 2021

Putri Ayudya Berperan di Film Bertema Down Syndrom

Cerita Nusantara yang diangkat di film Upin Ipin adalah Malin Kundang versi Malaysia yaitu Si Tanggang. Cerita Bawang Merah Bawang Putih, hanya saja untuk versi ini yang baik justru bawang merah. 

“Jadi ini benar-benar cerita rekaan, fantasi dan bukan cerita yang menitik beratkan sisi legendanya," tambah Syed Nurfaiz Khalid.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya