Mendadak, Para Kapolda Siap Terima Tantangan dari Jokowi

Mendadak, Para Kapolda Siap Terima Tantangan dari Jokowi - GenPI.co
Presiden Jokowi saat meninjau vaksinasi massal warga Jakarta di Stadion GBK. FOTO: Antara

GenPI.co - Kapolda seluruh Indonesia siap menerima tantangan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi). Tantangan itu menargetkan jumlah vaksinasi massal serentak yang diadakan Polri.

Presiden Jokowi melihat langsung tahap demi tahap proses vaksinasi yang digelar menyabut HUT Bhayangkara ke-75 itu di lapangan Bhayangkara, Jakarta, Sabtu (26/6).

Turut mendampingi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dan Kepala BNPB Letjen Ganip Warsito,

BACA JUGA:  Pengamat Bongkar Permainan Politik Jokowi

Jokowi juga mengecek proses vaksinasi yang serentak dilakukan di seluruh Polda Indonesia melalui virtual.

Mantan Gubernur DKI itu menerima laporan dari Kapolda di daerah seperti di Jawa Tengah, Kalimantan Timur, dan Bali.

BACA JUGA:  Jokowi dan Prabowo Tak Bisa Mendamaikan Pendukungnya

Kapolda Jawa Tengah, Irjen Ahmad Luthfi melaporkan ke Jokowi proses vaksinasi di Jawa Tengah. Lutfi mengatakan Jawa Tengah telah memperoleh 141 ribu vaksin dan sudah terbagi habis hingga pukul 17.00 WIB nanti.

Jokowi juga menanyakan ke Luthfi terkait kesanggupan Kapolda Jawa Tengah untuk meningkatkan target vaksinasi di wilayahnya, Lutfi dengan lantang menyanggupi permintaan Jokowi tersebut.

BACA JUGA:  Dokter Boyke Blak-Blakan Cara Aman Buat Wanita Isap-isapan

“141 ribu dalam satu hari. Kalau ditingkatkan 2 kali bisa nggak?" tanya Jokowi dan dijawab 'sanggup Bapak' oleh Luthfi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya